Yamaha Indonesia Luncurkan Lexi 125 Bluecore
-
Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan secara resmi Yamaha Lexi 125, skuter matik 125 cc Bluecore di Four Season, Jakarta, hari ini Jumat (26/1). Kendati ber-cc lebih kecil, Penampilan Lexi mirip dengan kakaknya NMAX 155. Dalam peluncurannya, YIMM menampilkan dua pembalap MotoGP dari tim Movistar yakni Maverick Vinales dan Valentino Rossi.
Presiden Direktur YIMM Minoru Morimoto mengungkapkan, Yamaha Lexi menjadi pelengkap dari keluarga MAXI Yamaha. "Produk baru ini menjadi the Completion of MAXI Yamaha," kata Minoru. Yamaha Lexi menjadi new varian dari keluarga MAXI Yamaha. Keluarga MAXI Yamaha adalah NMAX 155, XMAX 250, dan TMAX DX.Berkonsep High-Value Utility Commuter Model, Yamaha Lexi 125 memiliki sejumlah fitur canggih dan modern yang akan menawan perhatian konsumen. Harga Yamaha Lexi 125 Bluecore ini dibanderol di bawah Rp20 juta.
“Banyak sekali keunggulan yang ada pada motor ini. Fitur yang tersemat banyak sekali. Dimulai dari headlamp LED dengan DRL, Full Digital Speedometer with Tachometer. Smartkey dengan fitur Answerback, Immobilizer tersedia varian Keyless dan menariknya juga tersedia socket untuk charger handphone," kata Area Marketing Development YIMM Stephen.
Dari segi desain, dek untuk biker rata dan lega (bisa muat galon). Jok biker dan boncenger nya juga lega dan luas sehingga riding position tidak mudah pegal untuk berkendara jarak jauh. Terlebih lagi dari segi kenyamanan dan keamanan khas Yamaha yaitu lampu hazard yang menjadi pelopor, subtank suspension, empuk dan modelnya trendy. Pemakaian ban tubeless dengan ukuran ban yang lebih besar membuat penampilannya body nya makin bongsor.
Berdasarkan data AISI, pasar skuter Indonesia berada pada skala sekitar 4,8 juta unit selama 2017. Pasar ini sendiri dapat dibagi menjadi tiga kategori basic models, mid-range-priced standard models dan premium models. Pasar premium sendiri terus berkembang di Indonesia, dengan banyaknya pelanggan yang semakin meminati segmen ini. Menemukan kombinasi terbaik dari desain dan performa motor merupakan faktor penting dalam menarik minat beli pelanggan.