Home
/
Gadget

Xiaomi Umumkan Konsep Ponsel Layar Melengkung di Empat Sisi

Xiaomi Umumkan Konsep Ponsel Layar Melengkung di Empat Sisi
Birgitta Ajeng06 February 2021
Bagikan :

(Foto: Dok. Xiaomi)

Uzone.id - Xiaomi ternyata telah mengumumkan konsep layar ponsel terbaru, yaitu “quad-curved waterfall display”. Artinya, jenis layar ponsel yang tidak disebutkan namanya ini tidak hanya memiliki lengkungan “waterfall” 88 derajat di sisi kanan dan kiri, tetapi juga di bagian atas dan bawah.

Baca juga: Cegah Hacker Hapus Konten, Instagram Luncurkan Fitur Baru

Karena itu, ponsel ini tidak menyisakan ruang untuk port atau tombol. Seperti dikutip Uzone.id dari The Verge, Xiaomi mengatakan bahwa konsep ini dimaksudkan untuk memperluas tampilan hingga tak terbatas, dan memungkinkan desain bodi bebas port.

Namun, pertanyaan yang muncul dari hal baru ini, yaitu bagaimana layar tersebut bisa berfungsi di sudut bodi ponsel? Berdasarkan gambar promosi yang beredar, Xiaomi memang membiarkannya bagian tersebut kosong.

Preview
(Foto: Dok. Xiaomi)

Perwakilan Xiaomi juga telah memberi tau kepada pihak The Verge bahwa ponsel ini benar-benar ada dan mereka telah menggunakannya sendiri. Layar ini disebut-sebut sebagai hasil dari terobosan yang tak terhitung jumlahnya dalam teknologi layar.

Baca juga: Huawei Bersiap Boyong MateBook D14 ke Indonesia

Sementara itu, pada tahun 2019, Xiaomi juga sempat mengungkapkan ponsel Mi Mix Alpha, yang menampilkan layar yang menutupi hampir seluruh perangkat. Pada akhirnya, perangkat tersebut tidak pernah dijual.

The Verge sendiri berpendapat bahwa ponsel dengan konsep baru ini mungkin tidak akan pernah berhasil menjadi perangkat yang tersedia secara komersial.

populerRelated Article