Home
/
Automotive

WRC 2018, VW Polo GTI R5 Siap Tempur

WRC 2018, VW Polo GTI R5 Siap Tempur

Eka L. Prasetya08 December 2017
Bagikan :

Uzone.id—Volskwagen meluncurkan mobil balap reli generasi keenam yang bernama Polo GTI R5 di Mallorca, Spanyol, hari ini. Volkswagen Polo GTI R5 sebenarnya sudah mulai dibangun sejak awal tahun 2017. Pengembangan mobil empat pintu ini berdasarkan pengalaman dan pengetahuan yang didapat berbilang tahun dari dunia World Rally Championships (WRC).

Pada awal tahun 2017 itu, produsen otomotif asal Jerman ini memutuskan tidak lagi berkompetisi, setelah memenangkan kompetisi WRC selama empat tahun berturut-turut 2013-2016.

Namun, dengan kehadiran Polo GTI R5 yang baru, VW menyatakan kembali berlaga tahun depan sebagai penyedia mobil bagi calon pembeli, pelanggan motorsport, dan menyediakan tim profesional untuk balapan WRC. Demikian dikutip Uzone.id dari laman auto.ndtv, Jumat (8/12/17).

VW Polo GTI R5 ini telah melalui berbagai road test yang ketat baik di jalanan aspal dan berkerikil di Fontjoncouse, Perancis pada pertengahan November lalu dan akan berlanjut di Inggris pada bulan Desember 2017 ini.

Mobil ini berlapis sasis baja dan diperkuat sangkar roll dan komponen keselamatan lainnya. Di sektor dapur pacu, Polo GTI R5 dipersenjatai mesin bensin empat silinder turbocharger 1,8 liter yang mampu memuntahkan power mencapai 268 hp dan torsi 400 Nm. Mobil ini mampu berakselerasi dari 0 sampai 100 kilometer per jam hanya dalam 4,1 detik di segala medan jalan, berkerikil dan jalanan bersalju. W Polo GTI R5 siap berlaga dalam kompetisi WRC 2018 !
populerRelated Article