Home
/
Feature

Stop Motion Competition 2017, Warna Budaya untuk Indonesia Satu

Stop Motion Competition 2017, Warna Budaya untuk Indonesia Satu

Dedy Maryanto29 March 2017
Bagikan :

Sejak lama Indonesia dikenal sebagai negara subur yang “Gemah Ripah Loh Jinawi.” Tidak hanya berlimpah dengan kekayaan alam, tapi Indonesia juga kaya dengan ragam budaya.

Indonesia sendiri adalah rumah bagi sekitar 13.466 pulau dan 1340 suku. Dari sini lah negara ini punya keberagaman budaya, ras, bahasa, agama, dan kepercayaan serta adat istiadat.

Keberagaman budaya di setiap daerah dengan kearifan lokalnya tentu menjadi daya tarik tersendiri yang patut dibanggakan.

Secara umum kearifan lokal (local wisdom ) dapat dipahami sebagai gagasan-gagasan setempat (local) yang bersifat bijaksana, penuh kearifan, bernilai baik, yang tertanam dan diikuti oleh anggota masyarakatnya.

Kearifan lokal adalah salah satu jati diri dari suatu daerah yang biasanya tidak dimiliki daerah lainnya. Ada yang unik ada pula yang punya nilai kebijaksanaan yang sangat tinggi.

Kita tahu ada Subak di Bali sebagai salah satu kearifan lokal yang sudah dikenal luas. Teknologi tradisional pemakaian air secara efisien dalam pertanian oleh masyarakat Bali ini sudah berusia ratusan tahun dan sampai sekarang masih terus digunakan.

Atau prosesi adat Seren Taun masyarakat Banten. Seren Taun adalah menyimpan padi hasil panen ke dalam lumbung sebagai persiapan menghadapi masa sulit.

Padi ini nantinya bisa digunakan oleh masyarakat jika datang masa kesulitan pangan, sehingga mereka akan terhindar dari kelaparan.

Tentunya masih banyak lagi contoh kearifan lokal di Indonesia yang sampai saat ini masih dilakukan oleh masyarakatnya.

Nah, menyambut hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada tanggal 20 Mei tiap tahunnya, uzone.id kembali menghadirkan ajang Stop Motion Competition.

Dalam gelaran kompetisi yang memasuki usia kedua, Stop Motion Competition mengusung tema "Warna Budaya untuk Indonesia Satu."

Dengan tema ini uzone.id ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk berbangga menunjukkan kearifan lokal milik daerahnya masing-masing dalam bentuk film stop motion berdurasi 1 menit.

Harapannya makin banyak kearifan lokal serta nilai budaya asli Indonesia yang bisa muncul ke permukaan. Jadi segeralah berkreasi dan banggakan kearifan lokal daerah masing-masing dengan klik tautan berikut ini.

expose-uzone-id2
Preview

populerRelated Article