Viral Nama Lain GoTo, dari GoPed hingga Tokek
Uzone.id - Bersatunya Gojek dan Tokopedia benar-benar menarik perhatian masyarakat. Bahkan, GoTo sempat menduduki trending topic di Twitter wilayah Indonesia, beberapa jam setelah GoTo diumumkan pada 17 Mei.
Banyak yang menyambut baik kehadiran GoTo. Ada pula yang menaruh atensi atas ucapan selamat dari para Brand Ambassador Tokopedia, yakni BTS dan Blackpink.Di sisi lain, tak sedikit juga yang menyinggung soal nama lain dari GoTo. Ya! Dari sekian banyak unggahan yang beredar di Twitter, muncul foto mengenai hasil survei nama.
Baca juga: Gojek dan Tokopedia Merger, GoTo Menggema di Twitter
Di foto tersebut, ada lima pilihan nama, seperti GoTo, Tokek, Tokojek, GoPed, dan GoGoPedia. Hal ini langsung menjadi guyonan warganet, khususnya soal Tokek. Komentar-komentar mengenai nama lain dari GoTo tampaknya semakin meningkatkan euforia bersatunya Gojek dan Tokopedia.
We could've had Tokek bro
— Hjélp (@FarhanFadly) May 17, 2021
???????????????????? https://t.co/imL6m9NSUO
Tokek came in second. pic.twitter.com/kAaOgneb6L
— Lēly (@MsLely) May 17, 2021
tokek for the best future https://t.co/2GjT34bw3S
— nih (@noveramadhan) May 17, 2021
Sebagai informasi, GoTo merupakan grup teknologi terbesar di tanah air yang menjadi ekosistem andalan masyarakat dengan menyediakan berbagai solusi untuk menjalani keseharian.
GoTo menyatukan kekuatan dua perusahaan teknologi terdepan di Indonesia yang menciptakan ekosistem unik dan saling melengkapi secara global.
Baca juga: GoTo Lahir, Gimana Nasib Karyawan Gojek dan Tokopedia?
Dengan mengombinasikan layanan e-commerce, pengiriman barang dan makanan, transportasi serta keuangan, Grup GoTo akan menciptakan platform konsumen digital terbesar di Indonesia, melayani sebagian besar kebutuhan konsumsi rumah tangga.
Jaringan mitra usaha serta mitra driver di dalam Grup GoTo yang saling melengkapi akan menghadirkan pilihan barang dan jasa, didukung oleh layanan pembayaran digital dan keuangan yang akan semakin mempermudah kehidupan masyarakat sekaligus meningkatkan inklusi keuangan secara signifikan.