Home
/
Digilife

Tips Ngabuburit Sambil Nonton Konten Ramadan di SnackVideo

Tips Ngabuburit Sambil Nonton Konten Ramadan di SnackVideo

Ilustrasi foto: Alvaro Felipe (Uzone.id)

Vina Insyani25 April 2022
Bagikan :

Uzone.id - Platform video pendek masih jadi magnet warga Indonesia saat ini. Apalagi ketika bulan Ramadan ini, ngabuburit sambil scrolling video-video seru jadi pilihan menghabiskan waktu menjelang buka puasa.

Nah, sebagai salah satu platform video pendek populer di Indonesia, SnackVideo meluncurkan beragam program khusus di dalam aplikasi untuk menunjang pengguna berbagi konten video positif, informatif, edukatif sekaligus menghibur di kala Ramadan.

“Sebagai salah satu platform berbagi video pendek baru di Indonesia, SnackVideo berinisiatif mengajak para pengguna kami untuk merayakan Ramadan dengan pesan #SeribuKebaikan,” kata Yugo Prabowo, Head of Operations SnackVideo Indonesia.

Yugo menambahkan, “melalui inisiatif ini, SnackVideo ingin menggunakan momentum Ramadan untuk meningkatkan berbagai variasi konten di SnackVideo dan membangun komunitas yang positif.”

Baca juga: 5 Rekomendasi Playlist Podcast Ramadan Untuk Ngabuburit

Beberapa konten seru khas Ramadan yang dihadirkan SnackVideo adalah SnackFestival, lalu ada juga #TradisiRamadan yang menginformasikan ragam tradisi saat Ramadan di berbagai daerah Indonesia. 

Ustad milenial, Ustadz Syamsuddin Nur Makka memberi pesan pada anak-anak muda untuk membuat konten yang memiliki pesan positif dengan kemasan menarik, salah satunya adalah konten yang dihadirkan SnackVideo yaitu #SeribuKebaikan.

Lantas, konten dan program apa saja sih yang dihadirkan SnackVideo agar ngabuburit makin seru? Berikut 7 konten SnackVideo yang dihadirkan oleh SnackVideo selama Ramadan 2022 ini.

Pertama, #SnackFestival: Menampilkan keseruan bermain game menebak rasa makanan sambil menutup mata untuk memanfaatkan waktu sambil menciptakan momen seru.

Kedua, #LiputanRamadan: Membagikan informasi unik seputar tradisi Ramadan dari berbagai kota di Indonesia.

Ketiga, #NobarSnackSeries: Alternatif ngabuburit dengan menonton berbagai serial pendek berbagai genre yang dibuat oleh SnackVideo

Baca juga: Jelang Lebaran, Intip 4 Tips Jualan di Instagram Reels

Keempat, #DuetRamadan: Mengajak pengguna untuk mengisi waktu dengan bernyanyi duet lagu-lagu Ramadan atau duet membaca surat Al Quran dengan kreator konten lainnya.

Kelima, #RamadanMubarak: Menghadirkan efek filter bertemakan Ramadan untuk memeriahkan kreasi konten para pengguna.

Keenam, #RamadanLive: Mengajak pengguna maupun konten kreator untuk menonton ataupun melakukan live streaming di SnackVideo

Ketujuh, #Ramadan2022: Membuat video pendek untuk merayakan Ramadan diiringi lagu Marhaban Ya Ramadan.

populerRelated Article