Tingkatkan Peluang Bisnis UMKM, GoTo Financial Luncurkan KONTAG
Uzone.id - GoTo Financial resmi meluncurkan platform terbaru untuk pengembangan kompetensi UMKM non-kuliner, yaitu Komunitas Retail GoTo Financial (KONTAG), pada Rabu (25/8/2021).
KONTAG ditujukan kepada mitra usaha kecil menengah dari berbagai industri mulai dari industri fesyen, handicraft, penyedia jasa kecantikan, hingga pedagang eceran.Platform ini menaungi mitra usaha gabungan Moka dan GoStore, Midtrans, Selly, serta GoSend dan GoShop. Komunitas ini merupakan bagian dari inisiatif Akademi Mitra Usaha (KAMUS) yang telah melatih lebih dari 50.000 UMKM di seluruh Indonesia selama tahun 2021.
BACA JUGA: FOTO: Tecno Phantom X, Smartphone Kelas Mid-Range Terasa Flagship
Head of Merchant Platform Business GoTo Financial, Novi Tandjung menambahkan bahwa melalui pengalaman GoTo Financial dalam membantu jutaan UMKM melalui Komunitas Partner GoFood (KOMPAG), perusahaan telah melihat dan membuktikan pentingnya kehadiran komunitas dan pelatihan untuk membantu mereka mengembangkan usahanya.
"Maka melalui KONTAG, kami ingin semakin memperluas manfaat ini dengan merangkul berbagai lini pelaku usaha yang tidak hanya terbatas pada sektor kuliner,” kata Novi.
KONTAG menghadirkan dua elemen penting dalam pengembangan usaha yang diharapkan dapat membekali pelaku usaha dengan kompetensi yang lebih mumpuni, yaitu pendampingan melalui Bimbingan Merchant dan wadah saling berbagi melalui Tamu Merchant.
Novi mengatakan, solusi teknologi dan non-teknologi GoTo Financial telah terbukti membantu mitra usaha untuk beradaptasi dan bertumbuh sehingga bisa Bangkit
Bersama di masa pandemi. Berdasarkan data internal perusahaan, solusi teknologi GoTo Financial mencatatkan angka pertumbuhan positif, seperti dijelaskan berikut ini:
- Inovasi terbaru dari jaringan Point of Sale (POS) Moka melalui GoStore yang memfasilitasi UMKM untuk membuat toko online sendiri, berhasil mencatat peningkatan jumlah mitra usaha empat (4) kali lipat di Q2 2021.
- Payment Gateway terdepan Indonesia, Midtrans mencatat peningkatan transaksi non-tunai hingga 75 persen sepanjang 2020. Selain itu, penggunaan fitur payment link untuk membantu toko offline dalam menerima pembayaran non-tunai lewat aplikasi chat dan email meningkat hingga empat (4) kali lipat sejak pandemi.
- Aplikasi keyboard multifungsi Selly berhasil mempermudah proses administrasi UMKM yang mengandalkan penjualan di media sosial. Sejak pandemi, jumlah UMKM yang terdaftar pada aplikasi Selly meningkat hampir dua (2) kali lipat.
Sebagai bagian dari grup GoTo, GoTo Financial hadir untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia melalui pembayaran, layanan keuangan dan solusi bisnis di dalam ekosistem ekonomi digital. GoTo merupakan grup teknologi terbesar di Indonesia yang menggabungkan layanan on-demand, e-commerce, serta layanan keuangan dan pembayaran melalui Gojek, Tokopedia, dan GoTo Financial.
Untuk bisnis dari berbagai skala, mulai dari UMKM, perusahaan rintisan, hingga korporasi, GoTo Financial menawarkan solusi bisnis lengkap melalui Midtrans (payment gateway terkemuka), Moka dan GoBiz Plus (jaringan Point of Sales terbesar di Indonesia), hingga platform GoBiz dan Selly yang dapat meningkatkan efisiensi usaha online.