Home
/
Digilife

Tidak ada di PlayStore, Kapan Clubhouse Versi Android Hadir?

Tidak ada di PlayStore, Kapan Clubhouse Versi Android Hadir?

Susetyo Prihadi15 February 2021
Bagikan :

Clubhouse (Foto: Uzone.id)

Uzone.id - Clubhouse merupakan aplikasi media sosial berbasis audio atau suara. Meskipun usianya terbilang baru, namun Elon Musk mempromosikan aplikasi ini yang membuatnya menjadi mulai banyak digunakan.

Akhir Januari 2021 lalu saja, pengguna Clubhouse sudah mencapai angka 5 juta pengguna. Tentu saja jumlahnya akan meningkat seiring dengan banyaknya respon positif.

Sayangnya, Clubhouse saat ini hanya tersedia di platform iOS saja. Artinya hanya pengguna iPhone dan iPad saja yang bisa berdiskusi secara online menggunakan aplikasi ini.

Baca juga: China Blokir Clubhouse karena Ada Diskusi Soal Uighur hingga Taiwan


Jadi, kapan sih Clubhouse akan hadir di Android? Mengingat faktanya juga, pengguna Android di Indonesia lebih besar ketimbang platform iOS.

Orang-orang di belakang Clubhouse mengatakan bahwa mereka sedang mengerjakan versi Android. Sayangnya, belum ada tanggal pastinya.

Preview
Tampilan Clubhouse (Foto: Uzone.id)


“Sejak awal, kami ingin membangun Clubhouse untuk semua orang. Dengan pemikiran ini, kami sangat senang untuk segera mulai mengerjakan aplikasi kami di Android, dan untuk menambahkan lebih banyak fitur aksesibilitas dan pelokalan sehingga orang-orang di seluruh dunia dapat menikmati Clubhouse dengan cara yang terasa asli bagi mereka,” ujar pihak Clubhouse, melalui blog resminya, yang dikutip Uzone.id, Senin (15/2).

Lebih cepat atau lambat di Android itu tergantung dari kesiapan mereka. Karena di iOS saja mereka hanya mencoba untuk menjaga server tetap aktif.

Baca juga: Ada Celah Keamanan di Clubhouse

'Kami telah berkembang lebih cepat dari yang diharapkan selama beberapa bulan terakhir, menyebabkan terlalu banyak orang untuk melihat mereka tidak tersambung,” ujarnya.

'Sebagian besar dari putaran pendanaan baru akan disalurkan ke teknologi dan infrastruktur untuk meningkatkan pengalaman Clubhouse bagi semua orang, sehingga selalu cepat dan berkinerja baik, terlepas dari berapa banyak orang yang bergabung,” harap pihak Clubhouse.

Saat ini dalam satu diskusi grup Clubhouse, maksimal bisa diikuti oleh 5 ribu peserta. Ini sudah lebih dari cukup.
 

populerRelated Article