Home
/
Technology

Selama Pemilu, Netizen Gak Bisa Lepas dari WhatsApp

Selama Pemilu, Netizen Gak Bisa Lepas dari WhatsApp

Hani Nur Fajrina19 April 2019
Bagikan :

(Logo WhatsApp)

Uzone.id -- Namanya juga netizen, pasti susah lepas dari internet. Tapi, hari gini menggunakan internet itu ‘kan macam-macam, bisa buat browsing informasi baru, chatting dengan gebetan, dan lain sebagainya. Semuanya tanpa mengenal waktu pula.

Tak terkecuali saat momentum penting seperti Pemilu. Seenggaknya, lonjakan data dari dua operator besar seperti XL Axiata dan Indosat Ooredoo membuktikan kalau netizen memang gak bisa lepas dari internet, khususnya layanan pesan instan.

Sebagai perusahaan telekomunikasi, XL mencatat ada kenaikan trafik layanan data periode 16-18 April 2019 sebesar 24 persen. Dibandingkan trafik layanan suara atau telepon, naiknya cuma 4 persen dari hari biasa.

Baca juga: Medsos Makin Rame, XL Perkuat Jaringan Jelang Pemilu

“Lonjakan tersebut didorong penggunaan akses ke berbagai saluran berita yang meningkat sebesar 190 persen dibanding hari normal, pun begitu dengan akses ke media sosial,” ucap Tri Wahyuningsih selaku Group Head Corporate Communications XL Axiata dari keterangan resminya yang diterima Uzone.id.

Lebih rinci lagi, media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter trafiknya meningkat 6 persen. Sementara aplikasi pesan instan seperti WhatsApp dan Telegram meroket tinggi sampai 30 persen.

Hal sama juga dicatat oleh Indosat yang turut mengalami kenaikan trafik data menjadi 8.163,57 TeraBytes atau sebesar 7,02 persen dibanding hari biasa.

Indosat mencatat media sosial yang paling sering digunakan selama hari Pemilu 2019 adalah YouTube dan WhatsApp, masing-masing kenaikannya sebesar 5,43 persen dan 7,93 persen.

Gak heran sih sebenarnya, pasti para warganet tetap sibuk berkomunikasi dengan kerabat dan keluarga yang mayoritas biasanya sih menanyakan tentang kelancaran Pemilu. Asal jangan sampai isinya cuma menyebar hoaks aja, ya.

Baca juga: Pengguna Internetan Mulu, Trafik Telkomsel Naik 16 Persen Saat Pemilu

Selain penggunaan WhatsApp yang menjadi primadona di hari Pemilu, XL mencatat game online juga mengalami peningkatan sebesar 175 persen. Tampaknya banyak gamer yang memanfaatkan hari libur untuk bermain game sepuasnya.

XL juga menyoroti hari Pemilu 2019 yang berdekatan dengan hari libur Paskah dan akhir pekan, sehingga banyak masyarakat yang pulang kampung atau berlibur sambil menyoblos karena tampak adanya perpindahan lokasi pelanggan dari area lokasi awal ke area lain.

populerRelated Article