Sekelas Lisa BLACKPINK Mau Naik Honda BeAT Karbu!

Uzone.id - Lisa BLACKPINK membagikan momen di Instagram sedang menunggangi Honda BeAT Karbu di Thailand. Ternyata Lisa BLACKPINK mengendarai motor tersebut karena sedang melakukan adegan untuk film terbarunya.
Aksi rangkaian shooting yang dilakukan Lisa BLACKPINK berlangsung di Thailand. Artinya Honda BeAT karbu yang digunakan berbeda dengan di Indonesia, karena di Thailand memiliki nama Honda Icon.Pada saat membagikan momen mengendarai Honda Icon generasi pertama ini, Lisa BLACKPINK sedang dalam rangkaian shooting The White Lotus 3 dari serial HBO. Di sini, Lisa berperan sebagai Mook yang merupakan mentor kesehatan bagi tamu resort hotel White Lotus Thailand.
Honda Icon sendiri di Indonesia sangat mirip dengan BeAT generasi awal. Motor ini punya desain sederhana yang kompak, serta banyak diminati masyarakat Indonesia karena kepraktisannya.
"Perjalanan yang luar biasa. Terima kasih Mike White yang telah mempercayai saya untuk mengisi peran Mook dan menghidupkan karakternya. Merupakan suatu kehormatan besar untuk menjadi bagian dari pertunjukan ini sebagai pertunjukan akting pertama saya bersama para aktor yang luar biasa. Dan saya sangat bangga dapat berbagi budaya dan menunjukkan keindahan Thailand kepada dunia. Mook telah mengubah hidup saya dengan cara di mana saya belajar lebih banyak tentang diri saya sendiri dan kemampuan saya. Malam Minggu saya mungkin terasa jauh lebih kosong, tetapi saya menutup The White Lotus dengan sepenuh hati," tulisnya dalam akun instagram lalalalisa_m.
Perlu diketahui, Honda BeAT generasi pertama yang dikenal sebagai BeAT karbu dirilis pertama kali pada tahun 2008. Kemudian motor ini mendapatkan perubahan atau facelift di tahun 2010.
Di generasi pertamanya, Honda BeAT karbu menggunakan mesin 110 cc, SOHC, berpengapian karburator. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 8,22 ps dan torsinya mencapai 8,32 Nm.
Sejak 2008, Honda BeAT di Indonesia sudah berulang kali meluncur hingga generasi keenamnya yang mengaspal beberapa bulan lalu. Di generasi terbarunya, motor ini sudah menggunakan mesin injeksi yang dilengkapi banyak fitur seperti smart key, panel meter digital, hingga alarm anti maling.
