Review: Kekurangan dan Kelebihan Samsung Galaxy M02
-
Samsung Galaxy M02 (Foto: Tomi Tresnady / Uzone.id)
Uzone.id - Samsung telah meluncurkan ponsel harga sejutaan yang diberi nama Samsung Galaxy M02. Ponsel ini dijual seharga 1.299.000 selama flash sale di e-commerce tanggal 27-31 Maret 2021, di mana konsumen mendapat bonus earphone Samsung senilai 149.000. Sedangkan harga normal Galaxy M02 dijual 1.349.000.Di bulan Maret ini, harga ponsel di rentang Rp1 juta-Rp1,5 atau masuk ke segmen entry level terdapat realme C12, Vivo Y12, Redmi 9A, Xiaomi Mi A1, dan Redmi 8.
Kami pun berkesempatan mengulas ponsel Galaxy M02 dengan pilihan warna merah bertabur blink-blink warna emas. Kesan pertama kali memegang ponsel ini, terlihat bagian bodi belakangnya dibalut oleh bahan plastik yang memang terkesan murahan.
Namun, kesan bodi belakang yang murahan itu bisa terbayar lunas ketika melihat tampilan layar yang cerah.
BACA JUGA: Review Samsung Galaxy A02s: Ponsel Rp1,99 Juta untuk Gaming
Galaxy M02 mengusung layar HD+ PLS LCD Infinity-V ukuran 6,5 inci sehingga mata terasa nyaman ketika menonton video di berbagai platfom atau bahkan menonton film lewat aplikasi.
Ukuran baterai 5.000 mAh membuat saya lebih pede membawa ponsel ini ketika mobilitas di luar karena tak khawatir tenaga ponsel cepat habis.
Kamera
Kemudian, di sektor kamera, bagian belakang ponsel Android 10 ini terdapat dua kamera terbagi atas kamera utama 13MP (f1.9) dan kamera makro 2MP (f2.4).
Bagian depan terdapat kamera 5MP (f2.0) dan bisa merekam video dengan resolusi full HD (1920 x 1080) | @30fps. Jadi, aman bagi kamu yang ingin membuat konten TikTok.
Untuk fitur kamera, ponsel ini tidak membawa fitur Selang Waktu atau Filter Wajah seperti yang dimiliki Galaxy A02s yang saat ini dijual Rp1,99 juta.
Untuk hasil jepretan kamera Galaxy M02 bisa dilihat di bawah ini:
Desain
Desain Galaxy M02 bisa dibilang sangat minimalis di bagian bodi belakang karena cuma terdapat dua kamera.
Namun, jika dilihat di bagian depan tak terlihat ponsel ini bernilai Rp1,3 jutaan karena secara desain mirip dengan ponsel kelas menengah di mana sudah full layar dan kamera tear drop.
Meskipun terlihat sederhana di bagian belakang, lapisan matte dengan permukaan kasar pada Galaxy M02 tidak meninggalkan sidik jari ketika dipegang.
Menggunakan chip set Mediatek MT6739W (28 nm) membuat ponsel tak ramah untuk bermain game yang berat macam PUBG. Tapi bisa diandalkan untuk bermain game yang ringan.
Kelebihan Lain
Manjakan telingamu saat YouTube-an nonton aksinya Maizura bersama geng Bebasnya di film BEBAS dengan teknologi audio Dolby Atmos.
Pakai baterai 5.000 mAh, Samsung mengklaim Galaxy M02 bisa internetan non stop hingga 18 jam, bisa nonton marataon hingga 16 jam, dan mendengarkan lagu terus-terusan hingga 3 hari.
Selain itu, tersedia slot untuk memori eksternal dengan kapasitas maksimal 1 Tb.
Kami juga melaporkan hasil Benchmark Galaxy M02 menggunakan aplikasi 3D Mark, Geekbench dan PC Mark, seperti berikut ini:
Kesimpulan
Memiliki Samsung Galaxy M02 lewat skema flash sale di harga Rp1.299.000 memang cukup menggoda karena selain mendapat bonus ear phone original Samsung, kamu juga bisa mendapatkan ponsel yang memiliki baterai dengan kapasitas jumbo.
Selain itu, ponsel murah meriah ini sudah memakai layar HD+ PLS LCD Infinity-V ukuran 6,5 inci sehingga tampilannya cerah.
Namun, dengan RAM 2GB dan prosesor Mediatek MT6739W (28 nm) maka ponsel ini tak bisa menjalankan game-game yang berat. Juga fitur kamera yang terbilang minim.
Jika kamu punya uang lebih, sebaiknya pilih model Galaxy A02s yang dijual Rp1,9 juta karena selain punya baterai kapasitas sama, namun sudah ditanamkan prosesor Snapdragon 450 (Octa-Core 1.8GHz, 64bit) dan dilengkapi fast charging 15W.
VIDEO TWS Terbaik di Pasar, Dengan Harga 1.199 Rupiah Sudah Dapat Fitur ANC