Home
/
Sport

Prediksi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini

Prediksi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini

-

Reky Kalumata30 September 2019
Bagikan :

Laga big match akan tersaji di pekan ketujuh Liga Inggris saat Manchester United menjamu Arsenal di Old Trafford pada hari Selasa (1/10/2019) dini hari nanti.

Manchester United dan Arsenal sementara ini bukanlah penghuni papan atas klasemen Liga Inggris namun duel kedua klub ini memang sarat gengsi.

MU saat iini berada di peringkat ke-11 klasemen setelah mengantongi delapan poin dari enam laga, sedangkan Arsenal berada di posisi delapan dengan 11 poin

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. [Oli SCARFF / AFP]
Preview
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. [Oli SCARFF / AFP]

Kedua tim masih belum menunjukkan performa yang konsisten di awal musim ini, dimana MU baru meraih dua kali kemenangan namun dua kali menelan kekalahan.

Sementara Arsenal sedikit lebih baik dengan mendapatkan tiga kali kemenangan dan hanya sekali mencatatkan kekalahan dari enam laga yang telah dilakoninya.

Namun jika memenangi duel di Old Trafford ini, Arsenal berpeluang untuk bisa masuk dalam posisi lima besar, MU pun berpeluang untuk memperbaiki posisi.

Meski demikian, bukan hal yang mudah bagi manajer Ole Gunnars Solskjaer untuk memainkan skuat terbaiknya guna menghadapi The Gunners -- julukan Arsenal--.

Penyerang belia Manchester United, Mason Greenwood (kiri) merayakan golnya ke gawang Astana bersama fullback Diogo Dalot, dalam laga Liga Champions 2019/2020 di Old Trafford, Manchester, Jumat (20/9/2019) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]
Preview
Penyerang belia Manchester United, Mason Greenwood (kiri) merayakan golnya ke gawang Astana bersama fullback Diogo Dalot, dalam laga Liga Champions 2019/2020 di Old Trafford, Manchester, Jumat (20/9/2019) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]

Marcus Rashford diragukan tampil dan Anthony Martial telah dipastikan absen, kini Manchester United harus bergantung terhadap striker muda Mason Greenwood menghadapi Arsenal.

"Yah, dia  mungkin saja," kata manajer Ole Gunars Solskjaer di laman resmi klub saat ditanya mengenai peluang Mason Greenwood dimainkan sebagai starter menghadapi Arsenal.

“Kita tak bisa begitu saja menaruhnya ke ujung yang dalam sepanjang waktu. Kami sudah mengaturnya. Tapi dia sudah membuktikan dalam pertandingan itu [melawan Astana dan Rochdale] bahwa dia siap untuk itu," tukasnya.

Sementara gelandang mereka, Paul Pogba mengalami bengkak di kaki sehingga ia diragukan bisa tampil, namun Luke Shaw dikabarkan sudah pulih dan siap bermain ini.

Manajer Arsenal, Unai Emery. [Ian KINGTON / IKIMAGES / AFP]
Preview
Manajer Arsenal, Unai Emery. [Ian KINGTON / IKIMAGES / AFP]

Meski demikian bukan hanya MU, manajer Arsenal Unai Emery juga dipastikan tidak akan diperkuat oleh strikernya Alexandre Lacazette yang dibekap cedera engkel.

Namun, Dinos Mavropanos sudah bisa dimainkan. Begitu juga dengan Rob Holding, Hector Bellerin and Kieran Tierney semua fit untuk diturunkan di laga ini.

Pada pertandingan ini MU memang berada di atas angin setelah dimana dalam lima pertemuan terakhir dengan Arsenal, mereka mengantongi tiga kali kemenangan.

Apalagi, Old Trafford juga bukan tempat yang ramah bagi Arsenal. Dari total 95 laga yang digelar di Old Trafford, Tim asal London Utara itu hanya menang 15 kali saja.

Namun demikian, melihat performa MU yang sedang kurang konsisten di awal musim ini menjadi kesempatan Arsenal untuk mencuri tiga poin di laga ini.

Mampukah Manchester United mengamankan tiga poin di Old Trafford, atau Arsenal mampu membungkam tuan rumah dan mencuri poin ? KIta saksikan saja.

Perkiraan Susunan Pemain:

Manchester United (4-3-3): De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; McTominay, Matic, Pogba; James, Greenwood, Lingard

Arsenal (4-2-3-1): Leno; Kolasinac, Luiz, Sokratis, Chambers; Xhaka, Guendouzi; Nelson, Ceballos, Pepe; Aubameyang


Statistik Head to Head kedua Tim

10/03/19 Arsenal 2 - 0 Manchester United (EPL)
26/01/19 Arsenal 1 - 3 Manchester United (FAC)
06/12/18 Manchester United 2 - 2 Arsenal (EPL)
29/04/18 Manchester United 2 - 1 Arsenal (EPL)
03/12/17 Arsenal 1 - 3 Manchester United (EPL)

Lima Laga Terakhir Manchester United :
31/08/19 Southampton 1 - 1 Manchester United (EPL)
14/09/19 Manchester United 1 - 0 Leicester City (EPL)
20/09/19 Manchester United 1 - 0 Astana (UEL)
22/09/19 West Ham 2 - 0 Manchester United (EPL)
26/09/19 Manchester United P 1 - 1 Rochdale (CC)

Lima Laga Terakhir Arsenal:
01/09/19 Arsenal 2 - 2 Tottenham (EPL)
15/09/19 Watford 2 - 2 Arsenal (EPL)
19/09/19 Eintracht Frankfurt 0 - 3 Arsenal (UEL)
22/09/19 Arsenal 3 - 2 Aston Villa (EPL)
25/09/19 Arsenal 5 - 0 Nottingham Forest (CC)

 

Berita Terkait:

populerRelated Article