Home
/
Gadget

Penampakan Duo Google Pixel 6 yang Siap Menantang iPhone 13

Penampakan Duo Google Pixel 6 yang Siap Menantang iPhone 13

-

Hani Nur Fajrina17 September 2021
Bagikan :

Foto: dok. Tom's Guide

Uzone.id -- Setelah acara Apple berlangsung pada Rabu dini hari (15/9), tiba-tiba ada pajangan penampakan duo Google Pixel 6 dan 6 Pro mejeng di New York City, Amerika Serikat.

Sampai saat ini memang belum ada pengumuman resmi dari Google mengenai kapan kedua flagship generasi terbarunya itu akan diluncurkan, namun dengan munculnya penampakan berupa pajangan tersebut semakin memperkuat dugaan kalau Google memang ingin menantang keluarga iPhone 13 dari Apple.

Pajangan Pixel 6 dan 6 Pro itu bertengger di Google Store Chelsea di Manhattan, New York. Hal yang membuat yakin kalau itu adalah Pixel generasi selanjutnya adalah tulisan ‘Coming Fall 2021’ yang tandanya ponsel ini akan hadir pada musim gugur tahun ini.

Baca juga: Buka Kunci Pixel 6 Pakai Sidik Jari di Layar?

Mengutip TechRadar, jika melihat dari tampilan yang dipajang, tampak Pixel 6 dibalut dengan warna jingga dengan tone yang berbeda. Sementara satunya lagi mengusung warna lebih gelap yang menghiasi bagian modul kamera belakang.

Sementara Pixel 6 Pro dilapisi warna kuning keemasan pada bagian atas dan bawah. Cukup terlihat bahwa porsi bagian atas ponsel Pixel 6 Pro lebih besar ketimbang versi reguler.

Preview
Foto: dok. Future
Preview
Foto: dok. Future

Jika melihat dari bocoran warna yang tersebar di internet, di pajangan tersebut tidak terlihat varian warna hijau. Kedua ponsel ini sama-sama mengusung warna dasar hitam dan silver.

Baca juga: Pixel 6 Bakal Pakai Chipset Tensor Buatan Google

Beralih ke bagian kamera. Bila dilihat dari dekat, Pixel 6 dibekali dua lensa, sementara Pixel 6 Pro ada tiga lensa kamera.

Sejauh ini, rumor yang beredar meyakini kalau Pixel 6 bakal memiliki kamera 50MP wide dan 12MP ultra-wide. Sedangkan Pixel 6 Pro juga sama, hanya saja ada tambahan lensa 48MP telephoto.

Preview
Foto: dok. Future

Melihat iPhone 13 Pro dari Apple, ponsel ini juga dibekali tiga kamera di bagian belakang yang masing-masing beresolusi 12MP.

Selain kamera yang lebih unggul dibandingkan Pixel 6, Pixel 6 Pro tentunya akan membawa layar, baterai, dan RAM lebih besar. Bahkan kamera depannya juga dipercaya akan lebih apik dibanding Pixel 6.

Satu hal yang cukup menarik perhatian adalah soal chipset buatan Google sendiri yang akan hadir di duo Pixel 6 ini, yaitu chip Tensor.

Selebihnya, konsumen harus bersabar hingga acara peluncuran digelar. Banyak yang meyakini kalau acara peluncuran Google Pixel 6 dan 6 Pro akan diadakan pada Oktober 2021. Kita tunggu saja.

VIDEO: Rangkaian Gadget Xiaomi yang Baru Rilis, Awas Khilaf!

populerRelated Article