Home
/
Gadget

Pemblokiran WeChat Akan Berdampak Buruk Terhadap Apple?

Pemblokiran WeChat Akan Berdampak Buruk Terhadap Apple?

-

Birgitta Ajeng08 August 2020
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: rawpixel.com)

Uzone.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengambil keputusan yang cukup mengejutkan terhadap dua aplikasi video pendek asal China, TikTok. Trump memblokir TikTok. Pemblokiran ini dia lakukan melalui perintah eksekutif.

Menurut CNET, perintah eksekutif Trump mengenai pemblokiran TikTok akan resmi berlaku dalam waktu 45 hari ke depan. Perintah eksekutif tersebut berisi mengenai larangan transkasi dengan ByteDance, perusahaan induk TikTok. Larangan serupa juga berlaku untuk aplikasi WeChat.

Kebijakan Trump untuk memblokir WeChat kemungkinan akan berdampak buruk terhadap Apple.

Baca juga: Huawei Mate 40, Ponsel Flagship Terakhir dengan Prosesor Kirin?

PCMag melaporkan, larangan Trump akan membuat pengguna iPhone di China tak bisa menggunakan WeChat, padahal aplikasi ini merupakan salah satu yang terpopuler di negara tersebut.

Rakyat China terbiasa menggunakan WeChat untuk mengobrol, melakukan pembayaran, dan sebagainya.

Seperti kita tahu, Trump kemarin mengeluarkan perintah eksekutif atau semacam keputusan presiden di negara kita yang isinya melarang perusahaan dan individu Amerika Serikat untuk melakukan transaksi yang terkait dengan WeChat dan juga TikTok. Ini artinya, Apple kemungkinan akan mengeluarkan WeChat dari Apple App Store.

Baca juga: Diblokir Donald Trump, TikTok Ancam Ambil Tindakan Hukum

"Bagi Apple, ini bisa jadi akan membuat penjualan iPhone di China jadi nol karena tak akan ada yang mau membeli ponsel tanpa WeChat di China," kata pengamat Carl Zha.

Di sisi lain, pengguna Android tak akan terdampak kebijakan Trump. Sebab, sistem operasi Google tersebut memungkinkan pengguna untuk mengunduh aplikasi dari luar Play Store.

Belum begitu jelas, apakah Apple akan mengikuti kebijakan Trump atau mengajukan keberatan. Namun yang jelas, Apple berisiko didenda hingga 1 juta USD jika melanggar aturan tersebut bahkan berisiko dipenjara.

populerRelated Article