Nissan Juke Terbaru, Kok Desainnya Makin Mirip Kodok Ya?
-
Foto: Autoevolution
Uzone.id - Berbagai bocoran mengenai sosok terbaru dari Nissan Juke terus bermunculan. Wajar, terutama soal tampang, radikalisme Nissan Juke emang selalu bikin penasaran.Paling baru, muncul rendering sosok terbaru dari crossover ikonik Nissan itu. Sekilas, gue ngeliatnya kok jadi makin mirip sama Kodok ya? hehe..
Coba perhatikan deh. Siluet desainnya masih mirip dengan Nissan Juke saat ini, yang serba membulat dan mengalir dinamis dari kap mesin sampai belakang, yang atapnya dibuat bergaya coupe.
Tonton video tes konsumsi BBM Honda Mobilio Keliling Jakarta
Kemudian desain grillnya udah baru, mengusung desain V-Motion khas Nissan, mirip juga sama Livina yang baru itu grill-nya.
Namun, lampu senja dan DRL kini dibuat menyipit seperti alis, dengan satu tarikan garis lurus, sehingga tampangnya jadi keliatan lebih polos.
Paling mengganggu adalah lamu utamanya yang dibiarkan tetap membulat. Nah, bagian inilah yang ngebuat Nissan Juke jadi makin mirip Kodok.
Rencananya, Nissan baru akan memunculkan Juke generasi terbaru ini di akhir tahun 2019 ini.
Mesinnya juga masih spekulasi dan bisa aja Nissan mencomot dari rekan sesama aliansinya, seperti Renault. Begitu juga transmisi CVT-nya bakal diupgrade dengan teknologi yang lebih advance.
Tonton video komparasi Honda Brio vs Suzuki Ignis: