Home
/
Automotive

Mitsubishi Liat Celah Kenaikan Penjualan Mobil Pasca Pemilu

Mitsubishi Liat Celah Kenaikan Penjualan Mobil Pasca Pemilu

Bagja Pratama21 April 2019
Bagikan :

Uzone.id - Lagi ramai-ramai pasca Pemilu, mungkin banyak perusahaan yang pusing karena kedua pihak capres mengklaim kemenangannya masing-masing.

Tapi siapapun nanti yang menang, yang udah punya budget untuk beli mobil, pastinya bakal tetep beli mobil, meski harus sedikit wait and see.

Nah, Mitsubishi justru melihat celah tersebut, dimana pasca Pemilu bakal ada potensi kenaikan penjualan mobil, karena banyak masyarakat yang berburu mobil baru.

Video test drive Toyota C-HR, Crossover Harga Rusuh:

"Dengan adanya pemilu rata-rata konsumen mengambil sikap wait and see, sehingga penurunan demand cukup terasa. Namun (MMKSI) sebagai APM juga melihat prospek dan opportunity akan terjadinya kenaikan permintaan / pembelian kendaraan setelah pertelah pemilu karena adanya fenomena persiapan lebaran. Dimana permintaan di periode bulan puasa dan lebaran cukup tinggi" ujar Imam Choeru Cahya, Executive General Manager Sales & Marketing Division PT MMKSI.

Karena itu, Mitsubishi pun menggelar promo penggoda iman. Salah satunya promo penjualan April 2019.

“Mitsubishi konsisten berupaya memberikan layanan penjualan dan purnajual terbaik kepada konsumen. Salah satunya dengan penawaran menarik untuk pembelian produk kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi,” ungkap Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.

Beli Xpander misalnya, di bulan April 2019 (tanggal pemesanan kendaraan dan pembayaran biaya pemesanan) akan mendapatkan paket Smart Gold untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 3 (tiga) tahun.

Suku cadang (sesuai dengan Service Manual Book) dan Oli MMGO (sesuai dengan Service Manual Book) juga gratis.

Chemical item: brake fluid, long life coolant, engine flush, brake cleaner (sesuai dengan Service Manual Book).

Pengaplikasian water repellent juga asuransi kecelakaan diri untuk 1 tahun.

Juga gratis biaya jasa hingga 50.000 km atau 4 tahun untuk seluruh varian(sesuai dengan Service Manual Book).

Bahkan, gratis Premium Seat Cover (syarat dan ketentuan berlaku).

Gratis kaca film Konica Minolta dan gratis asuransi 1 tahun untuk pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance.

Bagi pemilik STNK kendaraan penumpang Mitsubishi Motors, paket SMART GOLD dapat di-upgrade menjadi Paket SMART DIAMOND (syarat dan ketentuan berlaku).

Juga untuk pembelian Pajero Sport, gratis biaya jasa hingga 50.000 Km atau 4 tahun untuk seluruh varian (sesuai dengan Service Manual Book).

Gratis kaca film V-Kool juga ada program cicilan ringan atau Bunga 0% (syarat dan ketentuan berlaku).

Program DP ringan dan gratis asuransi 1 tahun (syarat dan ketentuan berlaku)

Dan Outlander Sport, gratis biaya jasa (sesuai dengan Service Manual Book) hingga 50.000 Km atau 4 tahun juga gratis Kaca film.

Terakhir, untuk Triton baik yang 4X4 maupun yang 4x2, gratis biaya jasa dan suku cadang (sesuai dengan Service Manual Book) hingga 40.000 Km atau 2 tahun.

Juga program pembiayaan uang muka rendah atau Bunga ringan (syarat dan ketentuan berlaku).

Mending diserbu deh, udah mau lebaran juga kan..

populerRelated Article