Home
/
Startup

Minat dan Bakat Berkarir Bisa Dipetakan Hanya Dengan Aplikasi Ini

Minat dan Bakat Berkarir Bisa Dipetakan Hanya Dengan Aplikasi Ini
Bagja Pratama26 September 2022
Bagikan :

Uzone.id - Menentukan minat dan bakat dalam memilih sekolah maupun karir tentu tidak semudah yang dibayangkan. Tidak sedikit, banyak yang menyesali di kemudian hari karena ternyata salah dalam menentukan minat dan bakatnya.

Perlu sebuah pemetaan minat dan bakat yang terukur dan tepat sasaran sejak dini agar rantai permasalahan seperti salah jurusan atau berkarir pada bidang yang tidak sesuai dengan minat dan bakat bisa diminimalisir.

Kita juga tidak perlu repot mencari dan menemui asesor, konselor, dan trainer yang pastinya bisa memakan waktu, energi juga biaya yang tidak sedikit.

Psikku, sebuah startup binaan Indigo Telkom yang mencoba memahami ragam permasalahan seperti itu dan menawarkan layanan digital talent assement dengan memanfaatkan platform buatan anak bangsa.

Psikku telah membantu mahasiswa di beberapa perguruan tinggi dalam menentukan jenjang karir yang nantinya akan ditempuh setelah lulus kuliah. 

Harapannya, dengan adanya early assessment tersebut, para mahasiswa dapat lebih siap dan fokus dalam mengejar karir yang sesuai.

Perusahaan dan lembaga pemerintahan juga dapat memanfaatkan platform online assessment yang dikembangkan Psikku untuk membantu memberikan penilaian terkait minat bakat karyawannya maupun dalam kegiatan rekrutmen. 

Jika dirasa perlu, Psikku juga dapat menghubungkan mereka dengan para profesional yang akan memberikan penilaian lebih lanjut terkait proses talent mapping dan talent assessment yang dibutuhkan.

Psikku juga bisa membantu divisi Human Resource (HR) untuk memetakan minat bakat karyawannya dan menempatkannya pada posisi yang sesuai dengan cara menganalisis aspek psikologis para pelamar dan menyelaraskannya dengan kebutuhan perusahaan. 

Sehingga, perusahaan dapat mengoptimalkan potensi karyawan tersebut dan berujung pada kinerja yang baik bagi kedua belah pihak.

Harapannya, tenaga kerja baru tersebut dapat bekerja sama dengan baik serta bekerja secara efektif dan efisien.

Preview

Psikku sendiri didirikan Felicia Nathania Semet, Co-founder & CEO Psikku, psikolog asal Manado yang tergabung dalam Psyche Indonesia.

Sebagai founder perempuan, Felicia terbukti bisa mengembangkan startup yang bisa mempermudah masyarakat untuk memperoleh akses ke layanan psikologi.

Felicia berhasil mengembangkan startup yang menghubungkan perusahaan, lembaga pemerintah, lembaga pendidikan, dan individu dengan konsultasi psikologis kompeten seperti asesor, konselor, dan trainer dari seluruh Indonesia.

Harapannya, pengguna Psikku dapat mengeksplorasi potensi dirinya untuk membantu proses pengambilan keputusan yang lebih baik.

Hingga saat ini, jumlah pengguna aktif Psikku sudah mencapai lebih dari 2.000 orang. Psikku sudah diaplikasikan di sepuluh Sekolah Menengah Atas (SMA) dan beberapa instansi di Sulawesi Utara.

Psikku juga sudah dipercaya lebih dari tiga perusahaan, lembaga pendidikan, dan juga lembaga pemerintahan; seperti Jasa Raharja, Indomaret, Bank Mayapada, Ciputra, Universitas Airlangga, Universitas Ahmad Dahlan, Pemerintah Kota Depok, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe, dan masih banyak lagi. 

Dalam perjalanannya sejak tahun 2020 silam pun Psikku telah membantu memetakan minat dan bakat 1000 talent lebih.

Pertumbuhan pengguna layanan konsultasi minat dan bakat yang ditawarkan Psikku selama kuartal pertama dan kedua di tahun 2022 pun meningkat drastis, mencapai 471 persen. 

Psikku pun, optimis mereka dapat mengakselerasikan bisnisnya lebih tinggi lagi di tahun 2023 mendatang.

Ingin tahu lebih lanjut mengenai Psikku dan Indigo beserta program-programnya? Silakan kunjungi Instagram, Facebook dan juga Linkedin ya.

populerRelated Article