Home
/
Film

Menonton Film Horor Bisa Meredakan Gangguan Kecemasan

Menonton Film Horor Bisa Meredakan Gangguan Kecemasan

Okke Oscar19 December 2018
Bagikan :

Gangguan kecemasan sering digambarkan sebagai perasaan enggak nyaman, seperti khawatir atau takut berlebihan yang sulit untuk dikendalikan. Dampaknya cukup mengganggu dan memengaruhi aktivitas sehari-hari.

Ketika gangguan kecemasan muncul tiba-tiba, sebenarnya ada beberapa hal menyenangkan yang bisa dilakukan. Mulai dari berbicara berjam-jam dengan orang yang kita percaya via telepon, melahap makanan enak, atau menyetel musik sekencang-kencangnya. 

Tapi ternyata bagi sebagian orang, menonton film horor ternyata bisa jadi 'obat' untuk meredakan gangguan kecemasan tersebut. 

Seperti yang dikutip dari Broadly, seorang penulis, Abby Moss, yang menderita gangguan kecemasan umum (general anxiety disorder), mengatakan bahwa dia dapat meredakan kecemasannya melalui pengobatan dan olahraga. Namun, ada satu 'obat' instan yang membuatnya merasa jauh lebih baik ketika gangguan tersebut muncul: menonton film horor.

"Semakin gore, semakin gelap dan mengganggu film itu, semakin baik," akunya.

Awalnya dia merasa ada yang salah dengan dirinya karena caranya mengatasi kecemasan yang 'unik' itu. Abby pun menanyakan apakah kebiasaannya itu normal pada orang-orang lewat sebuah forum bernama Reddit. 

"Aku kira aku sejenis psikopat yang justru merasa terhibur dengan penderitaan orang lain, namun ternyata aku dibanjiri dengan tanggapan dari orang-orang yang mengatakan bahwa mereka juga melakukan hal yang sama: menonton film horor untuk meredakan kecemasan," ungkapnya.

Setelah mendengar tanggapan tersebut, Abby bertanya pada seorang psikolog mengapa beberapa orang dengan gangguan kecemasan senang menonton film horor.

Steph Hovey, seorang psikolog di Tavistock Center dan Great Ormond Street Hospital di London, mengatakan kepada Abby bahwa kecemasan ternyata dapat berkembang dari pengalaman di masa kecil kita yang memengaruhi cara kita melihat dunia sebagai orang dewasa. 

"Film horor adalah tentang menghadapi rasa takut. Film horor bisa membantu kamu mengatasi kecemasan. Menonton film horor dapat membantumu untuk menghentikan reaksi berlebihan," ujar Steph Hovey. 

Dia menambahkan, dari film horor, orang-orang dengan gangguan kecemasan tahu bahwa mereka telah mengalami perasaan gugup dan takut sebelumnya, tetapi mereka sadar bahwa enggak ada hal buruk yang benar-benar terjadi. Jadi, mereka justru lebih siap untuk menghadapi ketakutan atau sensasi yang diciptakan dari film horor. 

populerRelated Article