Home
/
Automotive

Mengenal Mitsubishi L300, Pikap Legend yang Siap Melawan Virus Corona!

Mengenal Mitsubishi L300, Pikap Legend yang Siap Melawan Virus Corona!
Bagja Pratama17 April 2020
Bagikan :

Uzone.id - Mitsubishi Indonesia mendonasikan 5 unit Colt L300, si pikap legend ini untuk operasional PMI dalam memerangi pandemi virus corona di Indonesia.

"Aktivitas ini menjadi bentuk kontribusi lanjutan dalam memerangi Covid-19. Melalui peran aktif kami dalam memerangi pandemi ini diharapkan dapat membantu pemerintah dalam menekan laju penyebaran virus," ujar Naoya Nakamura Presiden Direktur PT MMKSI.

Nah, kalian pastinya gak asing dengan sosok pikap ini, toh emang sering banget seliweran di jalanan, bahkan disebut-sebut sebagai mobil sejuta umatnya segmen komersial.

Baca juga: Yamaha TMax Mesin 560 cc Akan Dirilis 8 Mei

Secara dimensi, Mitsubishi Colt L300 punya panjang 4.170 mm, lebar 1.700 mm, dan tinggi 1.845 mm. Dimensinya seolah sedikit lebih besar dari pikap kebanyakan, namun tetap kompak dan berada dibawah light truk.

Tampilan eksterior gak lekang dimakan zaman

Mitsubishi Colt L300 punya karakter desain merngkotak, sehingga sudut-sudutnya tegas. Mengesankan sebuah pikap yang sederhana, namun justru distulah letak keabadian desainnya yang masih dianggap sesuai dengan tren kekinan.

Grill pada bagian depan mendapat aksen korm dan juga ada pelindung lumpur yang didesain agresif.

Masuk ke kabinnya, sisi kenyamanan cukup diperhatikan dengan bagian kemudi yang sudah menggunakan power steering dan sudah tersedia audio.

Kemudian bagian kargo yang lebar dan luas salah satunya karena desain lantai tie down hooks. Dengan desain lantai seperti ini, muatan bervolume besar bisa tetap di tempatnya.


Mesin bandel yang legendaris

Jalan kemana aja ayok, cari bengkel dimana aja bisa, solar jelek pun diminum, pokoknya apapun untuk menunjang kerjaan, mobil ini jelas terkenal gak manja.

Dibekali mesin berkapsitas 2.477 cc bertipe 4D56 - SOHC 12 Valve (4 Cylinder Inline). Dari mesin ini Mitsubishi Colt L300 bisa menghasilkan tenaga sebesar 74 Ps pada 4.200 rpm dengan torsi puncak mencapai 133,4 Nm pada 2.500 rpm.

Sementara disektor kaki-kaki, ada suspensi Double Wishbone dan Coilspring di depan, serta Semi Eliptic Leaf Spring di belakang. Sepasang roda depan sudah pakai rem cakram, sementara sepasang ban belakang masih tromol.

Kurang lebih mobil niaga Mitsubishi Colt L300 memiliki 4 varian, yaitu Mitsubishi Colt L300 pick up standard, pick up flatdeck, bus chassis, dan cab chassis.

VIDEO Review Mobil Keluarga dan Simulasi Penumpang Saat PSBB:

populerRelated Article