Lorenzo Tercepat di FP II MotoGP Jerman, Rossi Terpuruk
Pebalap Ducati Jorge Lorenzo tampil impresif pada latihan bebas kedua MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Jumat (13/7), dengan mengalahkan Danilo Petrucci. Sementara Valentino Rossi terpuruk di posisi ke-17.
Para pebalap Ducati mampu bangkit setelah terpuruk di latihan bebas pertama. Tiga dari empat pebalap di posisi teratas di latihan bebas kedua MotoGP Jerman dikuasai pebalap yang menunggangi Ducati.
Lihat juga:Lalu Muhammad Zohri Dapat Satu Slot CPNS |
Pebalap Suzuki Andrea Iannone yang menjadi tercepat di latihan bebas pertama, berada di posisi ketiga dengan terpaut 0,319 detik, disusul Andrea Dovizioso, dan Marc Marquez.
Preview |
Pebalap Movistar Yamaha Maverick Vinales berada di posisi keenam terpaut 0,499 detik. Vinales berada di depan Takaaki Nakagami, Jack Miller, Cal Crutchlow, dan Alvaro Bautista.
Valentino Rossi terpuruk di latihan bebas kedua MotoGP Jerman. Sempat berada di posisi ketiga pada latihan bebas pertama, The Doctor justru terpuruk di posisi ke-17 dengan terpaut 0,899 detik dari Lorenzo.
Lihat juga:Gaji Ronaldo di Juventus: Rp16 Ribu per Detik |
Hasil Latihan Bebas Kedua MotoGP Jerman:
1. Jorge Lorenzo 1 menit 20,885 detik
2. Danilo Petrucci +0.257 detik
3. Andrea Iannone +0.319 detik
4. Andrea Dovizioso +0.424 detik
5. Marc Marquez +0.464 detik
6. Maverick Vinales +0.499 detik
7. Takaaki Nakagami +0.562 detik
8. Jack Miller +0.612 detik
9. Cal Crutchlow +0.655 detik
10. Alvaro Bautista +0.683 detik