Home
/
Automotive

KIA Grand Carnival Tak Punya Lawan, Mobil 11 Penumpang

KIA Grand Carnival Tak Punya Lawan, Mobil 11 Penumpang

Tomy Tresnady16 November 2021
Bagikan :

KIA Grand Carnival (Foto: Tomi Tresnady / Uzone.id)

Uzone.id - PT Kreta Indo Artha (KIA) telah memboyong Grand Carnival di pameran otomotif GIIAS 2021 di ICE, BSD City, Tangerang Selatan, Banten, yang berlangsung 11-21 November 2021.

Selain bodi mobilnya yang bongsor, Grand Carnival seakan tak punya lawan di kelasnya karena punya konfigurasi kursi untuk 11 penumpang. 

Marketing and Development Division Head PT Kreta Indo Artha, Ario Soerjo, mengatakan bahwa untuk mobil kapasitas 11 penumpang, Grand Sedona pemain satu-satunya.

BACA JUGA: Apa Itu Honda SENSINGTM pada All New Honda BR-V?

“Kalau 7 penumpang banyak, untuk 9 penumpang juga ada. Jadi, kita sampai saat ini sendirian,” kata Ario saat peluncuran logo baru KIA di GIIAS 2021, Senin (15/11/2021).

Selain itu, Ario juga menjelaskan kalau dulu mobil 11 penumpang punya keuntungan berupa keringanan pajak. 

“Dahulu mobil di atas 10 penumpang itu punya keringanan pajak atau hitungan pajak yang berbeda. Jadi PPnBM-nya nol. Itu dulu," kata Satrio.

Namun, mobil MPV rasa SUV ini sudah hadir dengan 11 penumpang sejak dulu dan punya pasar sendiri. Terutama untuk yang mesin diesel.

Di Indonesia, KIA menjual Grand Sedona dengan harga Rp886.600.000 (tipe Premiere) dan Rp786.800.000 (tipe Dynamic).

BACA JUGA: Apa Itu Hyundai Bluelink? Bisa Kendalikan Hyundai Creta dengan Smartphone

KIA telah meresmikan logo terbaru secara global pada 6 Januari 2021 di Incheon, Korea Selatan. Desain KIA yang baru terlihat huruf-hurufnya menyatu dan menghilangkan lingkaran.

Dilaporkan, saat itu melibatkan 303 drone untuk pertunjukan yang spektakuler hingga masuk Guinness World Record untuk "kendaraan tanpa awak terbanyak yang meluncurkan kembang api bersamaan".

KIA mengatakan bahwa garis dengan ritme dan tak terputus pada logo menunjukkan komitmen perusahaan menghadirkan inspirasi, untuk simetrinya melambangkan kepercayaan diri.

Logo terbaru KIA ini sempat diperkenalkan di ajang Geneva Motor Show pada Maret 2019. Slogan KIA berubah dari "Movement that inspires" menjadi "The Power to surprise".

populerRelated Article