Home
/
Health

Khasiat Buah Semangka untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

Khasiat Buah Semangka untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

-

TEEN.CO.ID15 January 2019
Bagikan :

Buah semangka tak hanya menyegarkan untuk dikonsumsi di hari yang qpanas. Akan tetapi, buah semangka juga bagus dimanfaatkan dengan tujuan kecantikan. Ternyata, buah yang memiliki ciri khas daging buah berair dan umumnya berwarna merah ini bisa membuat kulit cantik dan menyuburkan rambut!

Semangka punya banyak kandungan vitamin, seperti vitamin A, vitamin C, zat besi, dan kalsium yang baik untuk kesehatan tubuh dan bermanfaat bagi kecantikan. Tidak heran jika buah ini sering dimanfaatkan sebagai bahan masker alami dan juga bahan produk skincare, seperti toner, masker, lip balm, dan sebagainya.

Karena di dalam buah semangka, terdapat kandungan antioksidan yang dapat membantu menangkal radikal bebas dan membantu menghambat penuaan dini pada kulit. Tidak cuma itu, semangka juga dapat melembapkan kulit dan mengatasi masalah minyak berlebih pada wajah. 

(Depositphotos)
Preview

Untuk Anda yang berjerawat, masker buah semangka yang dibuat sendiri juga bisa diaplikasikan untuk membantu mengatasinya. Selain kulit wajah jadi terasa lebih segar, jerawat pun bisa berkurang.

Sedangkan untuk rambut, produk seperti sampo atau masker berbahan semangka bisa membantu mengatasi kerontokan dan membuat rambut tumbuh lebih subur. Selain itu kandungan semangka juga bisa memberi efek segar pada kulit kepala, mengurangi minyak berlebih pada rambut sehingga tidak lepek, dan menghilangkan rasa gatal pada kulit kepala. 

Boleh banget, nih untuk coba mulai memanfaatkan buah semangka untuk kecantikan alami Anda. 

TEEN.CO.ID

populerRelated Article