Home
/
Lifestyle

Jelang Hari Kemerdekaan, ini Pesan Spesial Bu Susi di Twitter untuk Kamu

Jelang Hari Kemerdekaan, ini Pesan Spesial Bu Susi di Twitter untuk Kamu

Hani Nur Fajrina15 August 2018
Bagikan :

Uzone.id - Sebentar lagi bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaan ke-73 pada 17 Agustus besok. Selain hiasan yang mewarnai sekitar rumah kamu dan fasilitas umum, nggak lupa ucapan berfaedah datang dari ikon penting negeri ini. Contohnya, Ibu Susi.

Susi Pudjiastuti sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan selama ini aktif menggunakan media sosial seperti Twitter untuk berbagi opini, update terbaru tentang kabar hangat, sampai berinteraksi dengan para netizen nan budiman.

Nah, Bu Susi baru aja mengunggah video di Twitter. Video ini spesial gaes, karena Bu Susi tampil rapi dengan baju daerah dan riasan cantik plus konde. Di video itu, beliau secara istimewa memberi ucapan Hari Kemerdekaan dan memberi pesan yang begitu berfaedah.

Baca juga: Waktu Ideal Make-Up untuk Cewek, Tanggapan Buat Bu Susi

Bu Susi mengimbau kepada semua masyarakat agar menjaga kebersihan dan membersihkan sampah di sekitar, khususnya di area yang mengandung sumber air seperti kali, sungai, hingga laut sekalipun.

Mungkin anak-anak sungai, tidak harus ke pantai, karena air juga sangat penting bagi sumber kehidupan kita semua. Jadi, mari kita bersihkan sampah-sampah dari tempat mengandung air yang menjadi sumber kehidupan kita,” ujar Bu Susi.

Kemudian Bu Susi mengucapkan Dirgahayu kepada Republik Indonesia di ujung video tersebut. Postingan menteri usia 53 tahun ini langsung mendapat berbagai respons dari netizen. Ada yang memujinya, ada juga yang bertanya mengenai upaya dalam mengurangi sampah plastik.

Kalo dengan mengurangi penggunaan sedotan plastik udah cukup membantu blm buu?” tanya pengguna akun @MutiRmdhni.

Seperti biasa, Bu Susi menanggapi kicauan netizen dengan membalas, “Tambah ong jangan kurangi sedotan saja.”

via GIPHY

Kalau kamu belum tahu, beberapa hari yang lalu Bu Susi juga menyatakan ajakan kepada masyarakat agar turut berpartisipasi dalam gerakan nasional “Menghadap ke Laut Pada 73 Titik” di kawasan perairan Indonesia yang diadakan pada Minggu, 19 Agustus mendatang.

Gerakan ini dilakukan untuk menunjukkan kepedulian terhadap kawasan perairan dengan cara memungut sampah, khususnya plastik dan benda lain yang sekiranya nggak bisa didaur ulang oleh alam. Sejak beberapa bulan ini, memang banyak kampanye dan berita yang memaparkan tentang bahaya plastik yang mulai menyampahi lautan.

Kabarnya, Indonesia telah berkomitmen untuk mengurangi 70 persen sampah plastik di laut pada 2025. Mengutip berbagai sumber, hingga saat ini ada sekitar 150 juta ton sampah plastik di laut. Tentu saja hal ini mengancam ekosistem di laut. Horornya lagi, menurut World Economic Forum (WEF), bakal lebih banyak sampah plastik dibanding ikan di laut pada 2050 jika manusia nggak mau berubah dan menjaga lingkungan dari sekarang.

Tuh gaes, dengerin imbauan Bu Susi ya supaya tetap menjaga kebersihan dan saling merawat lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya hi-hi-hi.

populerRelated Article