Home
/
Entertainment

Jefri Haris Gurusinga Personel Boy Band S4 Meninggal Dunia

Jefri Haris Gurusinga Personel Boy Band S4 Meninggal Dunia

Abdul Rahman Syaukani26 May 2019
Bagikan :

Jefri Haris Gurusinga alias Jeje meninggal dunia di usia 30 tahun. Dia meninggal di usia muda akibat menderita penyakit radang otak. Kabar duka tersebut disampaikan oleh fanpage resmi boy band S4 di mana Jefri Haris Gurusinga sempat menjadi salah satu personelnya.

"Innalilahiwainnailahirojiun. Jefri Haris Gurusinga atau yang biasa kita kenal dengan nama Jeje telah meninggal dunia karena sakit radang otak yang dideritanya.Jeje merupakan vokal utama di grup boyband S4. Pria kelahiran Medan ini mendapatkan karakter 'Sweet' di S4. Usai S4 bubar, beliau melanjutkan karirnya sebagai presenter," demikian postingan fanpage S4 dikutip tabloidbintang.com.

Jefri Haris Gurusinga (Instagram)
Preview

Meninggalnya Jefri Haris Gurusinga membuat banyak netizen terkejut. Pasalnya tidak terdengar sakitnya ke publik hingga akhirnya ia mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Pelni, Jakarta, pada Jumat (25/5) pagi.

"Innalillahi wa innalillahi rojiun, khusnul khotimah bang jeje. Nggak nyangka bgt,"komentar salah satu netizen pada postingan S4 Boyband.

"Jeje kemarin kan baru ngeluarin single lagu, aku liat di IG nya.ga nyangka bgt klo dia meninggal," tulis netizen lain.

Jefri Haris Gurusinga termasuk orang yang beruntung sempat mengikuti training di Korea Selatan. Boy band S4 juga sempat berduet dengan Hyuna. Namun setelah S4 bubar beberapa tahun silam, Jefri Haris Gurusinga memutuskan untuk aktif di dunia presenting sembari menekuni passion-nya di dunia musik.

(man/bin)

Tags:
populerRelated Article