Home
/
Startup

Inovasi Baru Amoeba Telkom, Studext untuk Dunia Pendidikan RI

Inovasi Baru Amoeba Telkom, Studext untuk Dunia Pendidikan RI
Siti Sarifah27 August 2020
Bagikan :

Uzone.id - Wadah inovasi PT Telkom, Digital Amoeba kedatangan satu lagi inovator yang akan bersinar di era pandemi Covid-19. Pasalnya, inovasi tersebut berada di ranah dunia pendidikan. Namanya Studext.

Ketika banyak keluh kesah dari Orang Tua Siswa dan juga sekolah yang terkendala proses belajar mengajarnya akibat pandemi Covid19 maka banyak dari mereka inovator yang membantu untuk mensolusikan.

Inovasi ini sudah banyak bantu memudahkan proses belajar siswa di sekolah, juga memudahkan Sekolah dalam kelola tugas dan monitor siswa dirumah secara digital dilengkapi fitur menarik lainnya.

StudExt merupakan platform edukasi berbasis digital yang menyediakan berbagai materi keterampilan untuk mengeksplorasi bidang minat dan bakat anak. Layanan utama kami terdiri dari video belajar, online classroom, dan chatroom dengan sang guru yang dikemas secara menarik untuk meningkatkan motivasi anak dalam belajar.

Selain itu, orangtua tidak perlu khawatir tentang aktivitas anak karena StudExt menyediakan fitur monitoring dan akses untuk menghubungi guru. StudExt juga mendukung guru untuk membagi ilmunya dan memperoleh penghasilan tambahan.

Ada beberapa fitur Studext yang bisa siswa dan sekolah gunakan, juga bisa jadi manfaat untuk para pengajar yang bisa mendapatkan penghasilan tambahan.

1. Online Learning

Materi belajar yang disediakan secara online dengan pilihan berbagai bidang, tingkatan, dan guru.

2. Live Classroom

Anak dapat tatap muka dengan guru dan belajar secara online langsung dengan waktu yang diatur oleh guru.

3. Chatroom with Expert

Wadah komunikasi antara anak dengan guru di kelas yang dipilih.

4. Sharing Community

Tempat untuk berbagi kegiatan, pengalaman belajar, hingga komunikasi dengan komunitas.

Informasi lebih lanjut tentang Studext bisa didapat di sini.

populerRelated Article