Home
/
Lifestyle

Ini 5 Alasan Orang Selalu Gagal LDR

Ini 5 Alasan Orang Selalu Gagal LDR

-

Ade Indra Kusuma01 March 2019
Bagikan :

Menjalani Long Distance Relationship (LDR) memang berat. Makanya banyak pasangan yang gagal menjalani hubungan jarak jauh ini.

Dalam hubungan cinta jarak jauh, memang pasangan dituntut untuk berusaha lebih keras mempertahankan hubungan cinta agar terus berlanjut. Namun sangking beratnya banyak yang berakhir di tengah jalan. Bukan nggak cinta, tapi mungkin ini 5 alasan orang selalu gagal LDR.
Cinta atau hubungan jarak jauh (LDR). (Shutterstock)
Preview
Cinta atau hubungan jarak jauh (LDR). (Shutterstock)

Merasa kesepian

Salah satu alasan mengapa orang menyerah dengan hubungan LDR adalah merasa kesepian. Melihat teman-teman bisa kencan setiap minggu bahkan ketemu setiap hari, kamu akan merasa sedih.

Sedih karena punya pasangan tapi seperti tidak punya pasangan. Nah, rasa kesepian yang datang itu akan datang mempengaruhimu untuk mengakhiri hubungan LDR saja.

Hampir tidak pernah bertemu

isiko menjalani hubungan LDR adalah susahnya menentukan waktu untuk bertemu. Jika sudah hampir tidak pernah bertemu, kamu dan pasangan akan menjadi sepasang kekasih yang berubah.

Hubungan kalian akan menjadi sangat jauh, hambar, dan cenderung mati rasa. Akhirnya kalian merasa hidup di dunia yang berbeda dan tak pernah ada kesamaan lagi.

Terlalu sibuk

Kamu dan pasangan sama-sama sibuk hingga tak sempat berkomunikasi dengan lancar. Saat sudah waktunya lepas dari tanggung jawab pekerjaan, kalian berdua hanya ingin beristirahat.

Pola hidup seperti itu secara tidak sadar membuat kalian berdua semakin jauh satu sama lain. Cenderung mengabaikan pentingnya arti memiliki dan secara perlahan itu membuat rasa cinta semakin memudar.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article