Home
/
Gadget

iMac 24 Inci Gak Cuma Colorful, Tenaganya Gahar dengan Apple M3

iMac 24 Inci Gak Cuma Colorful, Tenaganya Gahar dengan Apple M3

Muhammad Faisal Hadi Putra01 November 2023
Bagikan :

Uzone.id - Gak cuma MacBook Pro, Apple juga turut mengumumkan kehadiran iMac 24 inci yang sama-sama ditenagai prosesor Apple M3. Dengan chip yang baru, iMac 24 inci menyuguhkan kinerja yang jauh lebih baik dari iMac M1 maupun iMac dengan prosesor Intel.

“Kami sangat bersemangat untuk memberikan iMac peningkatan kinerja yang besar dengan chip M3,” ujar John Ternus, Senior VP of Hardware Engineering Apple.

Menurutnya, pengguna bakalan tertarik dengan rangkaian upgrade fitur yang ditawarkan iMax 24 inci. Dari layar dengan resolusi tinggi, prosesor Apple M3 dengan kinerja lebih baik, hingga kemampuan komputer ini untuk mendukung berbagai kegiatan para penggunanya.

“Jutaan pengguna sangat menyukai iMac karena desainnya yang memukau dan layar Retina 24 inci 4,5K yang luas, yang merupakan ukuran sempurna untuk digunakan bersama semua aplikasi favorit mereka dan menyelesaikan berbagai hal,” katanya.

Ia melanjutkan, “iMac baru dengan M3 sangat luar biasa bagi siapa pun, terutama mereka yang belum melakukan upgrade dari Intel, memberikan lompatan besar dalam performa dan kemampuan yang hanya mungkin dilakukan dengan silikon Apple.”

Sebenarnya, desain iMac 24 inci dengan Apple M3 masih sama dengan generasi sebelumnya. Perangkat ini hadir dengan layar Retina Display seluas 24 inci dengan resolusi 4,5K atau 4.480 x 2.520 piksel.

Desainnya memang menarik perhatian, lantaran Apple memberikan 7 opsi warna untuk iMac 24 inci terbaru, yakni Blue, Green, Pink, Silver, Yellow, Orange, dan Purple.

Preview

Hanya ada satu versi prosesor saja yang disematkan pada iMac 24 inci terbaru, yakni Apple M3. Prosesor ini dipasangkan dengan unified memory 8 GB, 16 GB, dan 24 GB, serta opsi penyimpanan sampai 512 GB khusus untuk versi GPU 10-core.

Menyoal ketersediaan port, versi dengan GPU 8-core memiliki sepasang port Thunderbolt 3, sementara tipe dengan chip GPU 10-core disediakan dua port USB-3 tambahan untuk penggunanya.

Preview

Fitur lain yang dibenamkan Apple pada iMac terbaru adalah WiFi 6E yang menyuguhkan kecepatan download lebih baik, Bluetooth 5.3, Gigabit Ethernet khusus untuk versi GPU 10-core, 6 speaker dengan Spatial Audio dan Dolby Atmos, serta webcam FaceTime 1080p yang didukung tiga mikrofon.

Sama halnya, iMac 24 inci dengan Apple M3 tersedia untuk dipesan secara online melalui situs resmi Apple. Sementara untuk penjualan perdananya, akan digelar pada 7 November 2023. Berikut ini harga dari iMac 24 inci dengan Apple M3:

  • Apple M3, CPU 8-core, GPU 8-core, 8/256 GB: USD1.299 atau setara Rp20,5 jutaan
  • Apple M3, CPU 8-core, GPU 10-core, 8/256 GB: USD1.499 atau setara Rp23,7 jutaan
  • Apple M3, CPU 8-core, GPU 10-core, 8/512 GB: USD1.699 atau setara Rp26,9 jutaan
populerRelated Article