Home
/
Digilife

Gojek Gandeng BCA Luncurkan GoBiz Plus, Perangkat Pembayaran Nontunai

Gojek Gandeng BCA Luncurkan GoBiz Plus, Perangkat Pembayaran Nontunai
Birgitta Ajeng16 December 2020
Bagikan :

Peluncuran GoBiz Plus dari Gojek dan BCA. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Gojek, platform aplikasi on-demand dan pembayaran digital di Indonesia resmi memperkenalkan GoBiz Plus. Berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia, Tbk (BCA), GoBiz Plus dirancang untuk mendukung digitalisasi UMKM dan menjadi perangkat teknologi pertama di Indonesia yang dapat menerima seluruh jenis pembayaran nontunai.

Sejak 2018, Gojek yang bermitra dengan 900.000 mitra usaha di Asia Tenggara, telah mengembangkan super app GoBiz untuk manajemen operasional bisnis. Kali ini, Gojek melanjutkan pengembangan GoBiz dalam bentuk perangkat keras (hardware) agar pelaku usaha dapat menjalankan bisnis lebih efisien serta mengembangkan usaha ke tahap selanjutnya.

Baca juga: Kemendag: Gojek Akselerator Pertumbuhan Ekonomi Digital

Andre Soelistyo, Co-CEO Gojek mengatakan, “Misi Gojek dalam mendukung pertumbuhan pelaku usaha UMKM tetap sama, bahkan semakin kuat. Kami sadar, UMKM merupakan tulang punggung perekonomian Indonesia.”

“Disini, Gojek memiliki peranan untuk mendukung teman-teman pelaku usaha agar terus memperoleh akses untuk go-digital, terlebih di masa pandemi ini di mana masyarakat semakin mengedepankan transaksi nontunai agar dapat meminimalisir kontak fisik langsung,” imbuh dalam peluncuran GoBiz Plus dari Gojek dan BCA yang digelar secara online, Selasa (15/12/2020).

Baca juga: Efek Domino Telkomsel Investasi ke Gojek

Dengan kerja sama ini, GoBiz Plus mampu menjadi platform terbuka (open platform) yang memungkinkan penerimaan seluruh jenis pembayaran nontunai agar kegiatan transaksi lebih efisien.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA), Santoso Liem menyampaikan, “Hadirnya kolaborasi ini diharapkan dapat mendorong efisiensi pembayaran demi terwujudnya ekosistem nontunai dan cashless society."

populerRelated Article