Geely Panda MINI EV Seharga Rp100 Jutaan, Potong Subsidi jadi Rp20 Juta?
Foto: Geely
Uzone.id - China memang cukup advance dalam menghadirkan mobil listrik dengan harga yang miring. Di Indonesia saendiri sudah ada Wuling dengan Air ev dan di China, Geely baru-baru ini meluncurkan mobil listrik murahnya.
Dinamakan Geely Panda MINI EV, di China sana, mobil listrik ini dibanderol Rp89 juta sampai Rp112 jutaan. Kalau masuk Indonesia tahun depan dan dapat subsidi mobil listrik, harganya jadi di sekitar Rp20 jutaan, sadis!BACA JUGA: Toyota Berani 'Bermain' Harga Mobil Listrik Karena Pede Nama Besarnya
Geely Panda MINI EV, sesuai namanya merupakan mobil terkecil Geely yang sudah sepenuhnya digerakkan oleh listrik.
Klaim pabrikan, sekali mengisi baterainya penuh, mobil ini bisa berjalan dengan jarak tempuh sejauh 150 km, sebagaimana dikutip Uzone.id dari Gizmochina.
Dari segi tenaga, Panda Mini EV dilengkapi dengan motor listrik 30kW dan baterai LFP yang diproduksi oleh Guoxuan Hi-Tech.
Nama Geely Panda sendiri sebenarnya sudah tidak asing, karena dulu sempat dijual di Indonesia juga, namun kini sudah sepenuhnya bertenaga listrik bukan mesin bakar konvensional.
BACA JUGA: Toyota Luncurkan Mobil Listrik Perdana bZ4X Seharga Rp1,190 Miliar
Geely tetap mempertahankan ciri khas Panda pada mobil listriknya ini, mulai dari desain lampu, bumper, sampai desain peleknya yang terlihat menggemaskan layaknya sebuah Panda.
Ini adalah kendaraan kota dua pintu, empat kursi dengan panjang 3.065 mm. Mobil tersebut dilengkapi atap kaca panoramik.