Home
/
News

Djarot Kenang Jupe Sebagai Wanita Tangguh

Djarot Kenang Jupe Sebagai Wanita Tangguh

Pranamya Dewati10 June 2017
Bagikan :

Ungkapan duka yang mengiringi kepergian Julia Peres alias Jupe untuk selamanya, tak hanya datang dari kalangan selebritis.

Sejumlah tokoh politik juga turut berbela sungkawa atas meninggalnya pedangdut dengan nama asli Yuli Rahmawati itu.

Salah satunya adalah Plt Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat. Saat mendengar kabar Jupe telah tiada, Djarot terkenang pertemuannya dengan Jupe, saat menjenguknya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat pada pertengahan Mei lalu.

Djarot mengenang Jupe sebagai sosok yang tegar dan ikhlas. Selama menjalani pengobatan kanker serviksnya bertahun-tahun, menurut Djarot, Jupe adalah pribadi yang rela berdamai dengan penyakitnya. 

"Dulu waktu saya lihat, dia perempuan yang tangguh dan waktu saya datang, kita ngobrol dia ikhlas," kata Djarot di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Sabtu (10/6).

"Dia terima (sakitnya), malah dia berdamai (dengan penyakitnya)," imbuh dia. 

Preview

Sebagai orang yang pernah hidup bertetangga dengan Jupe, Djarot mengaku sedih tak bisa melayat ke rumah duka hari ini karena sedang melakukan agenda silaturahmi dengan warga Pulau Untung Jawa.

"Jupe dulu rumahnya dekat rumahku yang di Raffles. Makanya itu sebetulnya hari ini saya mau melayat, tapi karena ada acara di sini, saya tidak tahu masih kekejar atau enggak," ucap Djarot.

Selain Djarot, tokoh politik lainnya yang juga pernah menjenguk Jupe selama dirawat di RSCM adalah Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok, Wakil Gubernur DKI terpilih Sandiaga Uno, dan Ketua MPR Zulkifli Hasan. 

populerRelated Article