Dipecat PPP, Haji Lulung Belum Terpikir Pindah Partai
Abraham Lunggana mengakui siap dipecat Dewan Pemimpin Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) kubu Djan Faridz, Senin (13/3/2017) malam ini.
Ketua DPW PPP DKI Jakarta ini menegaskan, kesiapannya itu menjadi bukti konsistensi menolak keputusan DPP partai berlambang Kakbah itu terkait dukungan kepada Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot).Bahkan, Abraham mengungkapkan dirinya sudah lama meminta dipecat karena tidak menyetujui keputusan DPP PPP yang dianggapnya tak sejalan dengan azaz politiknya.
"Saya tetap istiqomah, karena saya dibesarkan PPP. Saya sudah lama minta dipecat. Tapi, yang jelas, saya tidak akan dipecat oleh umat, maka saya akan bersama-sama umat memenangkan Anies-Sandi (pasangan kandidat Cagub dan Cawagub DKI nomor urut tiga)," ujar Lulung di gedung DPRD DKI, jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).
Abraham yang beken disebut Haji Lulung ini mengungkapkan, belum terpikir untuk bergabung dengan partai politik lain, seandainya resmi dipecat Senin malam ini.
Meski belum menentukan pilihan, Lulung mengklaim sudah mendapat banyak tawaran bergabung oleh partai-partai sekawan.
Sebelumnya, Ketua DPP PPP Djan Faridz menilai Lulung telah melanggar anggaran dasar dan anggaran rumah tangga partai.
Lulung yang kekinian juga menjabat Wakil Ketua DPRD DKI dianggap tidak tunduk pada keputusan DPP untuk mendukung Ahok-Djarot.