Home
/
Gadget

Diklaim Pertama di Dunia, 3 Inovasi ini Hadir di Realme GT 2 Series

Diklaim Pertama di Dunia, 3 Inovasi ini Hadir di Realme GT 2 Series
Vina Insyani21 December 2021
Bagikan :

Uzone.id - Realme resmi memperkenalkan 3 teknologi yang diklaim pertama di dunia dalam gelaran acara bertajuk ‘realme GT 2 Series Special Event’ pada Senin, (20/12/2021).

Dalam pernyataannya, Mark Wesley selaku Realme Product Communication Manager mengatakan, “kami harap realme GT 2 Series sebagai smartphone flagship pertama dan paling premium dari realme, membuat para pengguna dan realme Fans dapat menjadi yang pertama untuk menikmati inovasi-inovasi terbaru dan terdepan yang diberikan oleh realme.”

Baca juga: Review realme GT Neo2, Apanya yang Baru?

Hadir sebagai smartphone flagship Realme pertama dan paling premium, GT 2 Series akan dilengkapi 3 teknologi pertama yang ada di dunia, yaitu penutup belakang yang terbuat dari bahan bio-polimer, kamera ultra-wide 150 dan komunikasi dengan Inovasi Terdepan.

Bahan bio-polimer pertama di dunia

Dilengkapi dengan desain minimalis dan berfokus pada keberlanjutan yang terinspirasi dari kertas, Paper Tech Master Design ini menjadikan Realme GT 2 Pro sebagai smartphone yang didesain dengan bahan dasar bio pertama di dunia.

Cover belakang Realme GT 2 Pro menggunakan bahan bio-polimer, menjadikannya sebagai pilihan alternatif yang lebih ramah lingkungan. Desain kemasan baru Realme juga telah mengurangi rasio plastik secara keseluruhan dari 21,7 persen menjadi 0.3 persen untuk model ini. 

Bahan berbasis bio SABIC ini lulus International Carbon and Sustainability Certification ISCC, serta lulus berbagai standar peraturan lingkungan yang ketat, seperti REACH, RoHS, dan EPEAT.

Kamera ultra-wide 150 pertama di dunia

Realme GT 2 Pro menjadi smartphone pertama yang menawarkan kamera ultra-wide 150 yang dapat memperluas bidang pandang smartphone sebesar 278 persen dibanding dengan bidang 84 dari kamera utama.

Realme juga menjadi perusahaan pertama yang mengembangkan mode fisheye di smartphone pada Realme GT 2 Pro.

Mode fisheye dapat menghasilkan efek jarak pandang yang lebih panjang dan perspektif yang kuat. Keseluruhan gambar yang dihasilkan akan menjadi lebih menarik secara visual.

Inovasi Terdepan Komunikasi

Realme GT 2 Pro juga akan menghadirkan inovasi terdepan komunikasi dengan sinyal stabil dan juga NFC 360.

Smartphone flagship ini dilengkapi dengan Antenna Array Matrix System yang terdiri dari tiga teknologi: teknologi switching antena pita ultra lebar pertama di dunia (HyperSmart), Wi-Fi Enhancer, dan teknologi komunikasi jarak dekat (NFC) 360.

Dengan ketiga teknologi ini, Realme GT 2 Pro memungkinkan untuk secara cerdas mengevaluasi kekuatan sinyal seluruh antena dan secara otomatis memiliki antena yang memiliki sinyal terbaik.

Antena Wi-Fi nya juga dapat meningkatkan stabilitas sinyal sebesar 20 persen dibandingkan dengan desain antena Wi-Fi yang tidak simetris.

Dua antena seluler teratas dengan fungsi transceiver sinyal NFC akan meningkatkan area penginderaan sebesar 500 persen dan jarak penginderaan sebesar 20 persen.

Semua bagian atas GT 2 Pro dapat mendeteksi sinyal NFC di kedua arah yang akan memfasilitasi penggunaan NFC untuk penggesekan kartu atau smartphone.

populerRelated Article