Home
/
Health

Jangan Lakukan 5 Hal Ini di Pesawat, Agar Tetap Sehat Saat Liburan

Jangan Lakukan 5 Hal Ini di Pesawat, Agar Tetap Sehat Saat Liburan

Birgitta Ajeng02 November 2018
Bagikan :

Uzone.id - Bepergian tidak hanya menyenangkan, tetapi juga melelahkan. Karena itu jangan menambahkan rasa letih pada tubuh saat di perjalanan. Agar tubuh tetap sehat saat liburan, kamu juga perlu menghindari beberapa hal selama di pesawat.

Mengutip Reader’s Digest, berikut ini lima hal yang tidak boleh kamu lakukan saat di pesawat.

Jangan berjalan tanpa alas kaki

Pramugari telah melihat banyak hal menodai karpet pesawat, mulai dari muntahan, darah, hingga makanan. Sementara itu, mereka melihat orang-orang berjalan dari tempat duduk ke kamar mandi tanpa alas kaki.

Baca: 4 Fakta Tentang Pesawat, Mulai dari Kursi Paling Aman dan Terbang Saat Ada Petir

“Kami merasa ngeri, karena lantai itu penuh dengan kuman,” kata Linda Ferguson, seorang pramugari yang sudah bekerja selama 24 tahun.

Jangan tidur sambil bersandar ke jendela

Banyak orang tidur sambil bersandar ke jendela pesawat. Hal ini tentu menyebabkan jendela terpapar banyak bakteri. Belum lagi ada orang yang bersin atau batuk ke arah jendela. Kamu bisa-bisa tertular kuman penyebab penyakit bila tidur sambil bersandar ke jendela.

Jangan memakai lensa kontak

Kamu tidak disarankan mengenakan lensa kontak saat hendak naik pesawat. Alasannya, udara di kabin sangat kering dan bisa menyebabkan iritasi pada mata. Sebagai alternatif, kamu sebaiknya memakai kacamata.

Baca: 5 Cara Meredam Rasa Takut Sebelum Naik Pesawat

Jangan makan makanan yang sudah jatuh di meja makan

Jangan makan makanan yang sudah bersentuhan langsung dengan meja makan pesawat, karena benda ini tidak disterilkan.

“Baki itu biasanya hanya dibersihkan sekali sehari,” ujar Linda. Bahkan Linda mengatakan bahwa meja makan itu digunakan untuk segala macam hal. Selama penerbangan, Linda mengaku telah melihat orang tua mengganti popok bayi atau orang meletakkan kaki di atas meja makan.

Bahkan sebuah penelitian menemukan bahwa meja makan menyimpan lebih banyak bakteri dibandingkan tombol untuk menyiram pada toilet duduk.

Baca: Menurut Studi, Sinar Matahari Bisa Membasmi Bakteri di Rumah

Jangan memakai celana pendek

Kamu perlu memakai pakaian yang menutupi area kulit yang bersentuhan langsung dengan kursi pesawat. Seperti benda lain yang ada di pesawat, kursi juga tidak dibersihkan dan bisa menjadi sarang kuman.

"Saya pikir orang-orang perlu mengasumsikan bahwa sebagian besar permukaan dalam pesawat terbang mungkin tidak bersih, seperti ruang publik pada umumnya,” ujar Stephen Morse, profesor epidemiologi di Mailman School of Public Health, Columbia University.

Jangan tidur sebelum pesawat lepas landas

Jika kamu melakukannya, kamu akan kesulitan menyeimbangkan tekanan di telinga. Kamu mungkin perlu mengunyah permen karet atau menguap untuk mengatasinya.

populerRelated Article