Home
/
Entertainment

Demi Hari Kartini, Dewi Gita Rela Jadi Laki-laki

Demi Hari Kartini, Dewi Gita Rela Jadi Laki-laki

Ferry Noviandi21 April 2019
Bagikan :

Dewi Gita mengaku dari kecil sangat senang mengikuti perayaan Hari Kartini. Salah satu yang paling ia suka adalah mengenakan baju daerah dari Indonesia.

"Dari kecil saya ngerasain lah yang namanya karnaval, terus kompetisi-kompetisilah. Apapun itu mau menari, nyanyi anak-anak tuh tiap 21 April selalu meriahlah. Sekarang sepi kalau menurut saya, nggak semeriah dulu," kata Dewi Gita, ditemu di sela-sela acara perayaan Hari Kartini sekaligus HUT Kota Depok ke-20, di Mal Pesona Square, Kawasan Juanda, Depok, Jawa Barat, Minggu (21/4/2019).
Dewi Gita [Ismail/Suara.com]
Preview
Dewi Gita [Ismail/Suara.com]

Bahkan istri Armand Maulana itu pernah menjadi juara kostum saat kompetisi baju daerah. Uniknya saat itu baju yang dikenakan Dewi Gita baju adat Jawa untuk laki-laki.

"Saya bukan jadi Kartini tapi saya jadi cowoknya pakai blankon pakai kumis, juara itu malah menang. Ada fotonya itu masih diabadikan," ujar Dewi Gita.

Sampai saat ini foto pelantun lagu "Penari" itu masih kerap dimunculkan saat menjadi bintang tamu talk show di televisi. Bahkan Armand Maulana masih menyimpan foto istrinya saat menjadi anak laki-laki.

"Senang, masih suka jadi gimmick-gimick, sampai sekarang (disimpan) di rumah," tutur Dewi Gita.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article