Daftar Harga iPhone 11 Series yang Turun, Waktunya Beli?
-
Uzone.id - iPhone masih jadi salah satu smartphone yang identik dengan harga mahal. Tapi, tetap aja banyak yang beli, apalagi kalau ada promo-promo dan diskon-diskon tertentu.
Nah di September ini, para pemburu iPhone 11 series, seperti iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max, bakal lebih ceria karena harganya turun.Ketiga iPhone tersebut kembali turun harga di Indonesia, sekitar Rp500 ribuan sehingga lebih murah dari harga peluncuran, seperti yang bisa kita lihat di iBox Indonesia yang merupakan distributor resmi Apple di Tanah Air.
Baca juga: Kamera iPhone 12 Cuma 12MP, Nih?
Dari semua keluarga iPhone 11 tersebut, ada yang turun harganya, ada yang harganya tetap tapi dapat cashback Rp500 ribuan, dan bahkan ada yang sudah turun harga, dapat cashback Rp500 ribuan pula, seperti pada iPhone 11 128 GB dan 256 GB.
Penentuan harga iPhone di Indonesia sendiri cenderung fluktuatuf karena bergantung dari nilai tukar Dolar. Sebelumnya, harga iPhone sempat naik di awal-awal pandemi dengan kenaikan mencapai Rp1 jutaan.
Harga terbaru dari iPhone 11 series September 2020:
iPhone 11 64 GB
Rp12.999.000 (cashback Rp500 ribu)
iPhone 11 128 GB
Rp14.499.000 (plus cashback Rp500 ribu)
iPhone 11 256 GB
Rp16.499.000 (plus cashback Rp500 ribu)
iPhone 11 Pro 64 GB
Rp16.499.000
iPhone 11 Pro 256 GB
Rp20.499.000
iPhone 11 Pro 512 GB
Rp24.499.000
iPhone 11 Pro Max 64 GB
Rp18.499.000
iPhone 11 Pro Max 256 GB
Rp22.499.000
iPhone 11 Pro Max 512 GB
Rp26.499.000