Home
/
Digilife

Cyberdog, Robot Anjing Buatan Xiaomi Seharga Honda Vario

Cyberdog, Robot Anjing Buatan Xiaomi Seharga Honda Vario

Tomy Tresnady12 August 2021
Bagikan :

Cyberdog (Foto: Xiaomi)

Uzone.id - Xiaomi telah meluncurkan robot anjing bernama Cyberdog: mesin eksperimental open source yang menurut Xiaomi "memiliki kemungkinan yang tak terduga".

Cyberdog adalah contoh terbaru dari perusahaan teknologi yang membuat robot berkaki empat. Perusahaan asal Amerika Serikat, Boston Dynamics, juga telah membuat robot serupa.

Spot, nama robot anjing buatan Boston Dynamics, sudah dijual sejak tahun 2020 di harga USD74.500 atau sekitar Rp1 miliar (kurs Rp14.377 per USD1)

Spot sudah digunakan untuk berbagai kegunaan, mulai dari survei tambang berbahaya hingga membantu dokter terhubung dengan pasien dari jarak jauh.

BACA JUGA: Review Xiaomi Mi Mix 4, Spek ‘Gila’ Harga Rp11 Jutaan

Selain itu, Spot juga telah diuji oleh penegak hukum dan militer, meskipun bukan dijadikan senjata.

Dalam siaran persnya, Cyberdog akan diluncurkan 1.000 unit untuk penggemar Xiaomi, insinyur, dan penggemar robot. Xiaomi juga berharap Cyberdog bisa mendorong pengembangan dan potensi robot berkaki empat.

Untuk 1.000 unit pertama akan dihargai 9.999 yuan atau sekitar Rp22 juta (kurs Rp2.220 per 1 yuan). Harga tersebut belum jelas apakah akan sama ketika resmi diluncurkan.

Namun, harga itu nyaris sama dengan harga Honda Vario 125 cc yang dijual di Indonesia dengan harga Rp21,9 juta.

Dalam siaran pers juga mengatakan Cyberdog punya kemampuan untuk menanggapi perintah suara dan mengikuti pemiliknya seperti anjing sungguhan.

Namun, melihat gambar Cyberdog, jelas kalau Xiaomi tidak menjadikan robot itu sebagai saingan Aibo, robot anjing milik Sony. Aibo ukurannya kecil dan imut, sedangkan Cyberdog ramping dan futuristik.

Xiaomi menjelaskan bahwa Cyberdog cukup gesit untuk melakukan jungkir balik, dapat berlari dengan kecepatan 3,2 meter/detik (bandingkan dengan Spot 3,9 meter/detik), punya bobot 3kg (dibandingkan dengan Spot 5,2kg).

Cyberdog didukung oleh platform Jetson Xavier AI Nvidia dan dilengkapi kamera dan sensor. Itu termasuk sensor sentuh, modul GPS, lensa mata ikan sudut ultra lebar, dan kamera Intel RealSense D450 untuk penginderaan kedalaman.

Dengan adanya fitur-fitur itu memungkinkan Cyberdog bernavigasi secara semi-otonom.

Cyberdog juga punya tiga port USB-C dan satu port HDMI, yang menurut Xiaomi bisa digunakan untuk menyesuaikan perangkat kerasnya.

Xiaomi menyarankan sensor lidar, kamera panorama dan lampu pencarian semuanya bisa ditambahkan ke robot. (The Verge)

populerRelated Article