Home
/
Lifestyle

Cek Ponsel Setiap 7 Menit, Perempuan Sulit Jauh dari Medsos

Cek Ponsel Setiap 7 Menit, Perempuan Sulit Jauh dari Medsos

Puput Tripeni Juniman13 September 2018
Bagikan :

Adiksi media sosial tak lagi bisa dimungkiri. Tak cuma remaja, perempuan dewasa juga kesulitan menjauhkan diri dari godaan media sosial. Perempuan berusia 30-40 tahun diketahui mengecek ponsel pintarnya setiap tujuh menit sekali.

Temuan ini didapat dari hasil penelitian penggunaan ponsel pintar pada 600 perempuan yang dilakukan oleh majalah Marie Claire, seperti diberitakan The Independent.

Penelitian itu menemukan seseorang dapat mengklik dan melakukan scrolling pada ponsel pintarnya sebanyak 2.617 kali dalam sehari.


Studi itu menunjukkan 25 persen perempuan berusia 30an dan 20 persen perempuan berusia 40an memeriksa ponsel pintar mereka sebanyak 200 kali dalam sehari. Jumlah itu setara dengan mengecek ponsel setiap tujuh menit sekali.

Dua dari tiga perempuan berusia 30-an dalam survei itu merasa perlu memeriksa ponsel pintarnya untuk melihat media sosial. Dua dari lima perempuan bahkan mengaku kecanduan dengan ponsel pintar miliknya.

Survei ini juga menemukan indikasi bahwa Facebook dianggap sebagai media sosial paling berbahaya, disusul Instagram pada posisi kedua.


Meski memahami dampak negatif media sosial, sekitar separuh wanita dalam survei mengaku tak bakal menghapus akun media sosial mereka.

Sementara itu, penelitian lain menunjukkan ponsel pintar saat ini dapat memengaruhi kehidupan dan membuat produktivitas menurun. Studi menemukan saat ponsel pintar terkunci dan tersimpan di atas meja ketika bekerja mampu menurunkan IQ hingga 10 poin.

Berita Terkait

populerRelated Article