Home
/
Digilife

Cegah Hacker Hapus Konten, Instagram Luncurkan Fitur Baru

Cegah Hacker Hapus Konten, Instagram Luncurkan Fitur Baru
Vina Insyani05 February 2021
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Uzone.id - Kasus peretasan dan pembajakan akun di Instagram sangat sering terjadi. Banyak akun yang sudah memiliki banyak konten, diambil alih orang tak bertanggung jawab dan dihapus begitu saja.

Hal ini tentu merugikan pengguna akun, apalagi jika mereka tidak punya cadangan foto yang sudah diunggah.

Baru-baru ini, Instagram kembali memberikan kabar terkait fitur barunya setelah sebelumnya ada kabar yang cukup membuat pengguna bersedih, karena tidak bisa berbagi unggahan di Feed ke Stories.

Baca juga: Instagram Mau Hilangkan Fitur Kirim Postingan Feed ke Story?

Instagram memperkenalkan sebuah fitur bernama Recently Deleted yang bisa melindungi pengguna dari akun peretas yang hendak mengambil alih akunnya. Fitur ini bisa memulihkan foto, video, video IGTV, dan Stories yang tidak ingin dihapus secara permanen dalam waktu 30 hari.

Dikutip dari Mashable, Rabu, (03/2/2021), postingan yang telah dihapus akan dipindahkan ke folder Recently Deleted. Dari situ, postingan tersebut bisa dikembalikan atau dihapus secara permanen.

Kedua pilihan tersebut membutuhkan verifikasi dari pengguna akun. Verifikasi ini nantinya akan dikirim lewat email ataupun pesan.

Baca juga: Tanpa Blokir, Ini Cara Sembunyikan Story Instagram

Hal ini justru membuat peretas kesulitan, karena tak dapat menjalankan niat buruknya untuk menghapus konten korbannya secara permanen.

Kalian bisa mengakses postingan di Instagram dengan cara masuk ke Settings, lalu pilih Account, dan di sana akan tersedia fitur Recently Deleted.

Peretasan dan pengambil alihan akun memang sangat menakutkan bagi setiap pengguna. Dengan adanya fitur ini, setidaknya pengguna masih bisa mengurangi kerugian yang dialami setelah akunnya diretas.

VIDEO: Review Samsung Galaxy A02s Seharga Rp2Juta

populerRelated Article