Home
/
Digilife

Cara Remove Follower Twitter Tanpa Ketahuan

Cara Remove Follower Twitter Tanpa Ketahuan
Siti Sarifah12 October 2021
Bagikan :

Uzone.id - Mungkin ini fitur yang paling ditunggu oleh para buzzer dan influencer yang tidak ingin mendapatkan komentar negatif dari para followernya. Tinggal 'remove' follower yang menyebalkan, tanpa ketahuan oleh follower tersebut.

Twitter telah memungkinkan pengguna untuk me-remove follower secara sembunyi-sembunyi. Ini merupakan satu dari sekian banyak fitur yang telah diujicobakan Twitter sejak tahun lalu, kini dirilis. Ini artinya, semakin besar peran pengguna untuk mengendalikan akun Twitter pribadinya.

BACA JUGA: 4 Fitur Tersembunyi Telegram yang Kamu Harus Coba

Dengan fitur ini, pengguna bisa mengontrol siapa saja yang boleh mem-follow akun Twitternya, memilah mana yang boleh mengikuti dan mana yang tidak, tanpa harus menarik perhatian saat follower yang tidak diinginkan di-remove. Hampir semua pengguna kini memiliki fitur soft block yang terakhir diujicobakan bulan lalu.

remove follower
Preview

Twitter memang dikenal sebagai platform untuk publik. Namun begitu, pengguna dimungkinkan untuk membuat akunnya dilihat oleh orang-orang yang diinginkan saja (privat). Membiarkan akun publik, bagaimanapun, memungkinkan siapa saja untuk bisa melihat konten. Namun satu-satunya cara untuk mencegah follower yang tidak diinginkan adalah menggunakan alat blokir.

remove follower-1
Preview

Saat seseorang diblokir, ujung-ujungnya akan berakhir dengan drama dan masalah. Pasalnya, si follower akan mengetahui bahwa mereka tidak lagi bisa mengikuti orang tersebut. Inilah yang kemudian fitur soft block dianggap cukup penting.

BACA JUGA: Putusan Pengadilan: Penguasa Dubai Sadap Telepon Istri Pakai Pegasus

Follower yang di-remove tidak akan menerima pemberitahuan tentang apapun. Walau pada akhirnya mereka mungkin akan menyadari bahwa mereka tidak lagi bisa melihat tweet dari akun tersebut di time line. Penghapusan diam-diam ini memungkinkan orang itu untuk bisa terus membaca cuitan tetapi harus menarik akun secara manual setiap kali atau mengikutinya kembali.

Twitter pertama kali mengumumkan pengujian fitur pada awal September. Soft block awalnya disebut sebagai fitur kurasi. Opsi baru untuk menghapus pengikut ditemukan di menu yang sama di mana kita dapat memblokir atau membisukan akun.

populerRelated Article