Apple WWDC 2020 Tetap Digelar Secara Online
Uzone.id - Apple mengumumkan hari ini bahwa acara tahunan Worldwide Developers Conference (WWDC) 2020 akan tetap digelar pada tanggal 22 Juni 2020, namun secara online.
Perusahaan berbasis di Cupertino itu pernah mengatakani pada bulan Maret bahwa WWDC, yang biasanya merupakan konferensi besar secara langsung yang diadakan selama seminggu, akan menjadi "pengalaman online yang benar-benar baru"
“WWDC diubah menjadi acara online karena "situasi kesehatan saat ini," menurut eksekutif Apple Phil Schiller, seperti dikutip Uzone.id dari The Verge, Rabu (6/5).
"WWDC 2020 akan menjadi yang terbesar kami, menyatukan komunitas pengembang global yang berjumlah lebih dari 23 juta dengan cara yang belum pernah terjadi sebelumnya selama seminggu di bulan Juni untuk belajar tentang masa depan platform Apple," kata Schiller.
Baca juga: AirPods Apple Diledek Sana-sini, Tapi Bikin Tren Earphone Kekinian
Tanggal 22 Juni adalah awal yang lebih lambat dari biasanya untuk WWDC; konferensi biasanya dimulai dalam dua minggu pertama bulan itu saat keadaan normal.
Seperti acara tahunan lainnya, acara untuk para pengembang ini, akan menjadi pengumuman sekaligus perkenalan bagi iOS 14. Beberapa produk mungkin juga diumumkan di situ.