Adu Fitur Mitsubishi Pajero Sport vs. Toyota Fortuner, Lebih Canggih Mana?
Toyota Fortuner
Uzone.id -- Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner saat ini merupakan Big SUV favorit untuk masyarakat Indonesia. Masih belum ada yang mengalahkan dominasi keduanya.
Fitur bisa menjadi salah satu pertimbangan buat kalian untuk memilih antara Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.Semakin banyak dan canggih fitur yang ditawarkan akan menjadi daya tarik tersendiri bagi para calon pembeli apalagi harga dua SUV ini sudah lebih dari Rp 500 jutaan.
Dari Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 4x2 dan Mitsubishi Pajero Dakar Ultimate 4x2, mana yang lebih oke fiturnya.
BACA JUGA : Viral Toyota Fortuner 2.8L Wajib Pakai Dex
Fitur Kenyamanan
Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport sama-sama sudah memiliki headunit yang sudah bisa Apple CarPlay dan juga Android Auto serta roof monitor.
Untuk AC-nya sudah sama-sama digital dan dual zone.
Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport sudah punya keyless entry, engine start stop dan juga power tailgate dengan kick sensor.
Fortuner juga sudah dilengkapi dengan wireless charger sedangkan Pajero Sport belum tersedia.
Baca juga: Hati-hati! Ngebut di Tol Sampai 120 Km/jam Bisa Ditilang
Fitur Keselamatan
Untuk fitur keselamatan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport sudah dilengkapi oleh Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, dan Trailer Stability Assist.
Sedangkan pada Mitsubishi Pajero Sport tersedia lebih lengkap lagi ada Forward Collision Mitigation System, Rear Cross Traffic Alert, dan Ultrasonic Misacceleration Mitigation System.
Mitsubishi Pajero Sport sudah memiliki Adaptive Cruise Control sedangkan Fortuner hanya punya Cruise Control biasa.
Untuk airbag Toyota Fortuner GR Sport 4x2 hanya memiliki 3 sedangkan Mitsubishi Pajero Sport punya lebih banyak yakni 7 buah.
Jadi kalian mau pilih yang mana nih, Toyota Fortuner atau Mitsubishi Pajero Sport?
Video Review Wuling Cortez Terbaru