Adaptive Cruise Control di Pajero Sport dan Eclipse Cross, Anti Tabrakan Beruntun!
-
Uzone.id - Kalau menurut kalian fitur cruise control itu hal biasa di sebuah mobil, coba dipertimbangkan lagi. Cruise control di sekarang sudah gak sekedar bisa menjalankan mobil secara otomatis di kecepatan tertentu.
Bisa lebih dari itu. Apalagi sekarang mulai banyak pabrikan yang menyodorkan cruise control yang jauh lebih canggih dan pintar, yakni cruise control adaptive.Mitsubishi misalnya, sudah ada tiga mobilnya yang mengusung cruise control jenis adaptive ini, mulai dari Pajero Sport, Outlander PHEV sampai Eclipse Cross.
Apa bedanya dengan cruise control konvensional? Berikut penjelasannya seperti dilansir website resmi Mitsubishi.
Baca juga: Jawaban Wuling Soal Performa Mesin Confero yang Turun
Secara umum, sama dengan cruise control pada umumnya, pengemudi bisa melajukan mobilnya tanpa harus menginjak pedal gas dengan batas ketentuan kecepatan maksimal dan minimal untuk mengaktifkan fitur tersebut.
Bedanya pada Adaptive Cruise Control ini bisa membebaskan pengemudi dari pedal gas dan juga pedal rem, karena dengan Adaptive Cruise Control ini mobil bisa menyesuaikan kecepatan dengan kondisi lalu lintas.
Fitur ini lebih canggih karena menggunakan laser dan sensor-sensor lain termasuk untuk melakukan pengereman secara otomatis (adaptif).
Saat Adaptive Cruise Control ini diaktifkan dengan kecepatan tertentu, maka mobil akan menjaga kecepatan dengan kendaraan di depannya tanpa harus menekan pedal gas dan pedal rem.
Jika kendaraan di depan mengurangi kecepatan, maka otomatis fitur Adaptive Cruise Control juga akan mengurangi sendiri kecepatannya.
Begitu mobil di depan kembali melaju, maka Eclipse Cross dan Pajero Sport dengan fitur ini juga akan menambah kecepatan sesuai dengan batasan yang telah ditetapkan oleh pengemudi.
Pada fitur Adaptive Cruise Control ini sudah menggunakan teknologi laser yang bertujuan untuk mendeteksi jarak dengan kendaraan lain yang berada di depan. Mobil akan mengerem ketika jarak mobil sudah terlalu dekat.
Begitu juga ketika mobil mendeteksi jarak yang terlalu jauh dengan kendaraan di depannya, mobil akan menambah kecepatan sesuai dengan setingan kecepatan terakhir.
Lantas bagaimana cara mengaktifkan fitur Adaptive Cruise Control pada Eclipse Cross maupun Pajero Sport? Sama seperti cruise control biasa, yang baru bisa aktif pada kecepatan minimum 40 km/jam dengan menekan tombol Cruise Control yang terletak di setir sebelah kanan.
Test Drive Mitsubishi Eclipse Cross: