5 Fitur Sakoo yang Bikin Mudah Kelola Banyak Toko Online
-
Uzone.id - Kondisi pandemi membuat semua pebisnis, besar maupun kecil, harus bisa beradaptasi dengan teknologi. Istilah Go Digital pun merupakan sebuah kewajiban bagi UMKM untuk bisa tetap bertahan. Salah satu teknologi yang memudahkan adalah Sakoo.
Sakoo merupakan solusi untuk para pemilik toko online, yang tersebar di berbagai platform e-commerce, untuk bisa mengelola toko-toko online mereka secara terpusat. Dengan bergabung dan memiliki akun Sakoo kamu terbantu untuk Go Digital dan mengelola bisnis kamu secara digital. Dengan begitu, para calon pembeli dapat menemukan produk yang kamu jual dengan mudah.Untuk lebih jauh mengenal Sakoo, berikut beberapa fitur di platform tersebut yang bisa kamu andalkan untuk mempermudah pengelolaan toko online yang dimiliki.
Pembuatan website toko
Website merupakan salah satu bagian terpenting di dalam dunia bisnis digital. Dengan memiliki website toko sendiri para calon pelanggan dapat lebih mudah menemukan produk yang kamu jual. Selain itu, toko yang kamu buat versi digital ini dapat melayani pelanggan kamu secara real time dan 24 jam non-stop. Nah, dengan memiliki akun sakoo kamu berkesempatan membuat website toko versi kamu sendiri dan membuat domain kamu sendiri lho.
Kemudahan mengelola marketplace
Selain website, marketplace merupakan suatu kewajiban untuk dimiliki bisnis kamu jika ingin Go Digital. Hal ini ditambah situasi pandemi yang membuat tren belanja online sangat di gandrungi. Akan tetapi, pernah merasakan kesusahan dalam mengelola akun marketplace yang begitu banyak? Sakoo punya solusinya nih! Dengan menggunakan fitur integrasi marketplace, “cukup sekali klik” kamu tidak perlu repot-repot untuk mengelola semua marketplace. Yuk cobain gratis fitur integrasi nya sekarang!
Memberikan analisa bisnis kamu secara akurat
Selain memberikan layanan pembuatan website toko serta pembuatan domain website. Sakoo juga memberikan fasilitas bagi kamu yang gak nanggung-nanggung. Kamu akan diberikan suatu analisis bisnis berupa catatan biaya, histori pembayaran, serta hasil laporannya. Perlu kita ketahui bersama bahwa salah satu cara mempertahankan suatu bisnis adalah memiliki data yang lengkap mengenai bisnis yang sedang kamu jalani lho!!
Mudah kelola pelanggan online maupun offline
Pelanggan merupakan suatu elemen yang penting bagi suatu keberlangsungan bisnis. Oleh karena itu, kamu wajib mengelola bahkan mengingat setiap pelanggan yang terus menerus membeli barang dari toko online kamu. Sakoo sekarang hadir dengan fitur pengelolaan pelanggan. Kamu bisa memasukan Nama pelanggan, nomor telepon pelanggan, serta tipe pelanggan seperti pelanggan dari webstore atau dari toko offline. Dengan mengelola pelanggan kamu dengan baik, kamu akan lebih mudah lagi untuk melakukan strategi marketing yang ingin kamu jalankan. Bagaimana menarik bukan? Yuk simak caranya disini
Dibantuin promosi!
Kurang baik apa coba sakoo ke kamu? Selain dibantuin mengelola pelanggan, kamu juga bakal dibantu buat promosiin toko online kamu lho. Dengan fitur broadcast SMS, broadcast WA, serta voucher webstore membuat pelanggan kamu gak bakalan lepas deh dari tokomu! yuk segera coba fitur promosi ini