Home
/
News

5 Fakta Menarik tentang David Meade Si Peramal Kiamat 7 Tahun Lagi

5 Fakta Menarik tentang David Meade Si Peramal Kiamat 7 Tahun Lagi

Jofie Yordan24 October 2017
Bagikan :

Hari kiamat merupakan rahasia Tuhan, tidak ada seorang pun manusia yang bisa meramalkan kapan hari akhir itu akan tiba. Tapi, seorang pria asal Amerika Serikat David Meade malah terang-terangan memprediksi kapan terjadinya hari kiamat itu.

David Meade sebelumnya mengatakan sebuah fenomena alam akan terjadi pada 23 September 2017 lalu yang menjadi awal menuju kehancuran dunia. Namun, nyatanya pada tanggal tersebut tidak terjadi apa-apa.

Belum menyerah, kini ia memprediksi hari kiamat akan tiba dalam waktu tujuh tahun ke depan. Meade berpendapat rangkaian hari kiamat dimulai pada 15 Oktober yang menjadi awal dari tujuh tahun masa kehancuran di dunia.

Meade percaya dengan adanya planet misterius bernama Nibiru atau Planet X, yang ia katakan akan melintasi atau bertabrakan langsung dengan Bumi. Meski sudah dibantah oleh badan antariksa Amerika Serikat, NASA, soal planet tersebut, Meade masih tetap teguh pada pendapatnya tersebut.

Sebagai sosok yang kontroversial karena ramalannya ini, tapi masih banyak orang yang belum tahu mengenai dirinya. Oleh karena itu, berikut ini 5 fakta tentang Meade yang dilansir dari Heavy.

1. Meade adalah penulis yang sering menyebut dirinya sendiri sebagai ahli numerologi Kristen

Meade mengaku dilahirkan sebagai seorang Katolik dan ia mempelajari astronomi di University of Louisville. Setelah lulus, ia mengatakan ingin bekerja di bidang 'investigasi forensik' untuk beberapa tahun dan menghabiskan satu dekade terakhir bekerja dengan perusahaan 'Fortune 1000' untuk menulis laporan kepada manajemen.

Ia baru-baru ini menerbitkan buku berjudu; 'Planet X - The 2017 Arrival', yang mendeskripsikan bagaimana sebuah planet bernama Nibiru akan bertabrakan dengan Bumi pada Oktober ini. Namun, ia memajukkan tanggal tabrakan tersebut jadi 23 September.

Saat planet Nibiru tidak kunjung ditemukan, NASA menemukan sebuah planet baru awal tahun ini yang disebut Planet 9. Penemuan itu menimbulkan spekulasi tentang eksistensi Nibiru.

Meade mengatakan ia tidak memprediksi kapan hari akhir tiba, tapi proses yang akan membawa manusia ke dalam hari kehancuran.

2. Meade memuji Donald Trump yang disebutnya brilian dan banyak tahu

Pada Maret lalu, Meade mengeluarkan sebuah buku yang berfokus pada Presiden AS Donald Trump berjudul 'The Coup D'etat Against President Donald J. Trump - Proof of the Deep state Agains Trump'.

Buku ini menjelaskan berbagai pertanyaan yang sering disampaikan mengenai pemerintahan Trump dan berpendapat adanya rencana kudeta dari pemerintahan sebelumnya Barack Obama dan Partai Demokrat AS.

Meade melalui bukunya menuduh pemerintahan Obama telah menyadap telepon Trump Tower. Lalu, di dalam buku itu juga dibahas adanya campur tangan pemerintah Inggris
yang ingin mengacaukan Trump sebagai Presiden AS.

Ia mengaku informasi ini didapatkan dari seorang pejabat pemerintahan senior Obama, namun tidak ditemukan bukti dari tuduhan yang dilayangkan Meade tersebut.

3. Meade pernah membuat prediksi tentang sesuatu yang sama di masa lalu

Teori Meade yang mengatakan tabrakan Bumi dan planet Nibiru sebagai penyebab kiamat ternyata memang telah banyak beredar sejak lama. Awalnya teori ini mulai menyebar pada 1970-an silam, tanpa dukungan bukti sains atau riset.

Kemudian menurut National Geographic, Nibiru seharusnya bertabrakan dengan Bumi pada 2003 dan kemudian berubah jadwal jadi 2012. Pada tanggal prediksi baru yaitu 21 Desember 2012, tabrakan yang ditakutkan itu tak pernah terwujud.

Pada Januari lalu, Meade mengklaim sebuah bintang dideskripsikan sebagai sebuah matahari kembar biner yang ditakdirkan untuk menabrak bagian kutub selatan Bumi.

4. Teori Meade dibantah ilmuwan dan dianggap hoax oleh NASA

Berbagai teori yang dikeluarkan Meade dimentahkan berkali-kali oleh para ilmuwan dan juga pemuka agama. Pada 2012 lalu, NASA bahkan mengatakan planet Nibiru itu adalah 'hoax'.

NASA mengatakan jika Nibiru atau Planet X itu nyata dan bakal menabrak Bumi maka para ahli astronomi pasti sudah melacaknya untuk sekitar satu dekade ke belakang.

Badan Antariksa Amerika Serikat itu tidak membenarkan sama sekali teori yang dikemukakan oleh Meade soal Nibiru.

5. Prediksi akan terjadi pemandangan di luar angkasa yang tampak seperti kisah di Alkitab

Dalam Alkitab, ada sebuah ayat yang menyebutkan seorang perempuan yang "mengenakan pakaian dari Matahari, Bulan berada di bawah kakinya, dan sebuah mahkota dari 12 bintang ada di kepalanya. Perempuan itu melahirkan seorang anak laki-laki yang akan menguasai semua negara dengan tombak besi.

Saat itu, perempuan tersebut diancam oleh naga mengerikan berwarna merah yang memiliki tujuh kepala dan sepuluh tanduk, serta tujuh mahkota di kepalanya. Pasca melahirkan, perempuan itu menumbuhkan dua sayap elang sehingga ia bisa terbang ke tempat aman menjauhi naga tersebut, yang digambarkan sebagai setan dan dominasi global.

Ramalan ini dikemukakan oleh Meade dalam buku 'Planet X - The 2017 Arrival' yang mengatakan fenomena itu akan datang ketika hari kiamat itu tiba.

Pendapat lain datang dari anggota UNSEALED, Gary Ray, yang mengatakan perempuan itu mungkin saja Virgo yang merupakan gugusan bintang. Ray menulis Virgo bakal dibungkus cahaya Matahari dan diposisikan di depan bulan dan di bawah sembilan bintang serta tiga planet.

Tapi, sekali lagi kita ketahui hal itu tidak pernah terjadi dan manusia tidak melihat kejadian apapun, terutama pada 23 September.

populerRelated Article