2 Inovasi Telkom Jadi yang Terbaik di BUMN Millennial Innovation Summit 2020
(Gedung Telkom/Foto: dok. Antara)
Uzone.id -- Inovasi buatan karyawan PT Telkom berhasil menyisihkan ratusan peserta dan menjadi inovasi terbaik dalam BUMN Millennial Innovation Summit (MIS) 2020. Inovasi tersebut bernama Bigbox dan Mangoespace.Bigbox merupakan end-to-end platform bigdata yang membantu enterprise dalam mentransformasikan data yang kompleks. Dengan Bigbox data-data kompleks tersebut bisa diolah sehingga menghasilkan insight yang dapat ditindaklanjuti, sesuai dengan kebutuhan operasional dan bisnis perusahaan.
Sedangkan Mangoespace adalah platform wifi sharing dengan asas economy sharing. MangoeSpace merupakan salah satu dari sekian banyak startup jebolan Amoeba Telkom.
Baca juga: Direktur Muda Telkom Ajak Milenial Melek Ekonomi Digital
Jika Bigbox menjadi salah satu dari tiga pemenang untuk kategori Technology Breakthrough, MangoeSpace menjadi salah satu dari tiga inovasi terbaik untuk kategori Social Innovation.
BUMN MIS 2020 merupakan ajang temu inovasi dan sekaligus apresiasi bagi para pekerja muda di lingkungan Kementerian BUMN.
Event bergengsi diharapkan mampu memicu budaya pengembangan teknologi dan pemerataan kemampuan inovasi serta sekaligus memacu milenial untuk berkontribusi dan melakukan perubahan demi BUMN dan Indonesia Maju.
Baca juga: Telkomsel Juara untuk Kecepatan Download
Wakil Ketua Pelaksanaan MIS 2020 Andus Winarno dalam keterangan tertulisnya mengatakan para peserta yang mengikuti MIS 2020 adalah karyawan BUMN dan anak perusahaan kategori generasi milenial.
Mereka merupakan talenta juara BUMN yang inovatif dan siap menghadapi berbagai tantangan di masa depan.
"Ini sesuai spirit Menteri BUMN yang ingin melihat talenta-talenta muda yang hebat dan berprestasi di BUMN," kata Andus Winarno yang juga Asisten Deputi Manajemen SDM Kementrian BUMN, dikutip dari Antara.