Home
/
Health

10 Ciri Pria Berkualitas dan Sejati

10 Ciri Pria Berkualitas dan Sejati

Redaksi Maxim Indonesia12 May 2017
Bagikan :

Bukan Maxim namanya kalau tidak berbicara mengenai pria yang berkualitas. Apalagi semua wanita pasti mendambakan yang namanya pria sejati.

Lalu seperti apa sebenarnya wujud pria sejati atau berkualitas yang diidamkan wanita? Well, syarat utama pria sejati dan berkualitas adalah pria yang mempunyai pekerjaan tentunya. Sebab di masa depan nanti, sebuah hubungan akan menghabiskan banyak materi.

Namun banyak lho wanita yang salah memilih seorang pria yang benar-benar mempunyai kualitas dan terbilang sejati. Tidak sedikit mereka yang beranggapan bahwa pria yang ganteng dan banyak uang adalah segalanya.

Sempit sekali ya wanita yang mempunyai pikiran seperti itu, tetapi wajar sih, namanya juga manusia. Namun, gelar sejati dan berkualitas mempunyai ciri lain, maka dari itu kami akan memberikan ciri pria sejati sekaligus berkualitas yang harus Anda tanamkan pada diri Anda.

1. Pembicara yang baik

Seseorang yang mempunyai kualitas berarti mampu berbicara dan menyampaikan sesuatu dengan baik. Tidak membuat Anda pusing dengan gaya bahasanya, mereka juga mampu membicarakan permasalahan di dalam hubungan.

2. Pendengar yang baik

Nggak cuma menjadi pembicara, pria sejati harus mampu menjadi pengendar yang baik serta memberikan solusi pada setiap masalah yang dimiliki teman, pacar, maupun keluarga.

3. Humoris

Ini merupakan perihal wajib yang harus dimiliki setiap pria. Humor tidak selalu diciptakan dalam perkataan saja, terkadang Anda harus bersikap sedikit bodoh untuk membuat pacar Anda tertawa. Maka ketika sedang tidak bersama dengannya, dia akan merasakan rindu yang hebat kepada Anda.

4. Peduli terhadap pasangan

Sesungguhnya pria berkualitas adalah pria yang memiliki rasa peduli terhadap seorang wanita. Apapun masalah yang dihadapi pasangannya, dia akan selalu mencoba untuk membuat wanita tersebut tersenyum. Kebanyakan pria hanya menasehati tanpa memberikan solusi yang pasti.

5. Punya sejarah hidup yang baik

Banyak pria di luar sana berpikir bahwa mempunyai pacar adalah solusi terbaik untuk menyelesaikan masalah. Mereka mengira dengan adanya wanita baru dalam hidup akan membuat hidup mereka lebih tenang. Catat ini, jangan pernah mencari wanita ketika hidup Anda sedang dilanda banyak masalah, baik itu di kantor, keluarga, ataupun kerabat. Ketika wanita tersebut mempunyai masalah yang sama, fokus Anda akan terpecah, mana yang lebih dulu harus diutamakan, alhasil Anda hanya akan menjadi orang yang sering mengeluh dan marah-marah karena keadaan. Mungkin Anda berpikir bahwa kami subjektif dalam hal ini, tetapi coba pikir baik-baik, masalah sendiri saja belum bisa Anda bereskan, gimana ketika Anda berdua sedang mengalami masalah? Nggak perlu menambah masalah dalam hidup. Life is hard, harder if you are stupid.

6. Punya pertimbangan

Lelaki hebat adalah orang yang mempunyai pertimbangan dalam mengambil keputusan. Mereka bukanlah orang yang terburu-buru dan menggebu-gebu saat memutuskan sesuatu. Mereka adalah orang yang serius tapi santai. Mereka adalah orang yang mempunyai pikiran “relax, everythings is under control babe”.

7. Memiliki komitmen yang kuat

Pria tanpa komitmen adalah seorang laki-laki yang hanya menginginkan kepuasan fisik semata. Mereka tidak layak dianggap gentleman, dia adalah pria pecundang. Komitmen seorang pria sejati mampu di pertahankan, dan itu akan menjadi pondasi hubungan yang harmonis.

8. Romantis?

Tidak semua pria romantis itu baik. Mungkin bagi sebagian wanita itu menyenangkan, tetapi menjadi romantis tidak akan menjadi jaminan bahwa pria itu adalah pria yang berkualitas. Semua pria bisa kok menjadi romantis, baik dalam perkataan dan perbuatan. Tetapi ketika badai masalah datang, mereka nggak tahu harus melakukan apa. Mereka akan mengeluh dan pasrah terhadap kehidupan dan mempunyai pikiran, “ah jalanin saja”.

9. Perubahan menuju sukses

Apabila hari kemarin dia adalah seorang yang pemarah dan menjadi lebih santun kepada setiap orang, maka dia bisa disebut kualitas. Nggak cuma itu, semua perubahan positif yang terjadi dalam hidup pria tersebut sudah cukup membuktikan bahwa dia adalah pria yang nggak main-main.

10. Uang bukan segalanya

Percayalah bahwa hidup itu bukan sekedar uang semata. Untuk apa punya banyak uang tetapi tidak bahagia. Pria sejati tahu cara menikmati hidup dengan baik. Terkadang keluarga, teman, dan sahabat adalah harta yang paling berharga dalam hidup. Banyak miliuner di luar sana yang tidak bisa merasakan ini. Pria sejati mempunyai banyak teman dan kerabat yang selalu ada untuk mereka dalam kondisi apapun.

populerRelated Article