Home
/
Sport

Ini 5 Alasan Mengapa Rutin Push Up Setiap Hari Sangat Bermanfaat

 Ini 5 Alasan Mengapa Rutin Push Up Setiap Hari Sangat Bermanfaat

arah.com17 January 2017
Bagikan :

Rutinitas berolahraga pada umumnya hanya sekedah mengolah tubuh, membakar kalori tetapi sering kali tidak melibatkan kinerja otot. Pastinya kekuatan otot untuk menopang keseimbangan tubuh tidak terbentuk dan olahraga runtin kamu akan berakhir sia-sia.

Namun ada satu jenis olahraga mencakup semua kebutuhan tubuh yang bisa kamu masukkan dalam rangkaian olahraga rutin. Gerakan push up adalah salah satu langkah yang memberikan manfaat besar tanpa menghabiskan waktu terlalu banyak dan dapat dikerjaakan dimana saja.

Para pakar menyarankan agar pria maupun wanita rutin melakukan push up 30 sampai 100 kali sehari, yang bisa dilakukan di pagi ataupun malam hari.

Berikut ini adalah lima alasan mengapa kamu harus menggabungkan gerakan push up dalam olahraga setiap hari yang dikutip dari mindbodygreen:

1. Meningkatkan Energi dengan Cepat

Ketika merasa lesu dan lemas, satu set push up dapat meningkatkan energi kamu secara instan. Langkah ini meningkatkan sirkulasi darah, menjaga panas tubuh sehingga otak bisa bekerja lebih efisien.

2. Meningkatkan Metabolisme

Ketika kamu melakukan push up, beberapa organ seperti jantung harus bekerja lebih keras untuk memompa darah dan sirkulasi pernafasan menjadi cepat. Hal ini meningkatkan kinerja sistem metabolisme dalam tubuh dan membantu meningkatkan berat badan. Ini adalah kombinasi yang hebat dengan memanfaatkan kekuatan latihan untuk meningkatkan komposisi tubuh secara keseluruhan.

3. Membangun Kekuatan Tubuh Bagian Atas

Push up langsung menargetkan pengembangan bagian tubuh atas seperti dada dan bahu. Secara otomatis kekuatan tubuh bagian atas seperti dada dan bahu akan meningkat tanpa harus melakukan gerakan mengankat beban berat.

4. Meningkatkan Massa Tulang

Massa tulang secara alami menurun seiring dengan usia. Sangat penting untuk melakukan latihan angkat beban untuk menjaga tulang agar tetap kuat. Namun dengan hanya rutin push up, kekuatan kelompok otot besar serta pergelangan tangan dan siku terus terjaga dan risiko terjadinya cedera akan berkurang.

5. Memperkuat Otot Inti

Meskipun push up dianggap latihan bagian tubuh atas, namun sebenarnya otot-otot inti bergerak selama kamu melakukannya dengan benar. Otot-otot Abdominis akan bekerja keras untuk menstabilkan tulang belakang, mengencangkan dada dan perut tanpa melakukan sit up. Jadi yang ingin memiliki bentuk tubuh ideal, push up bisa menjadi salah satu cara cepat untuk merealisasikannya.

5 Kebiasaan Setelah Makan Ini Ternyata Berbahaya Bagi Kesehatan
Ini Alasan Bahaya Menggunakan Pengering Tangan di Toilet Umum
Begini Cara Mudah Cuci Ginjal Hanya Dengan Biaya Rp 10000
10 Manfaat Luar Biasa Silica Gel Yang Jarang Diketahui
Nggak Mau Kena Stroke? Makan Satu Telur Setiap Hari
Apakah Mata Kamu Dalam Kondisi Sehat? Cek Secara Online di Sini
Taruh Ampas Kopi di Sekitar Mata, Hal Luar Biasa Akan Terjadi
Ilmuan AS Ciptakan 'Pil' Awet Muda
Jangan Buang Teh Celup Bekas Kamu! Ini Manfaat Luar Biasanya...
Ini Dia Provinsi Paling Besar Beri Bonus Pada Atlet PON 2016


Tags:
populerRelated Article