Cuitan Auto Ngakak dari Netizen yang Baper Ibu Kota Pindah ke Kalimantan
(Ilustrasi Ibu Kota Negara baru Indonesia/Tempo.co)
Uzone.id -- Hore, akhirnya Presiden Joko Widodo mengumumkan secara resmi ibu kota negara Indonesia yang baru setelah beberapa bulan belakangan ini bikin satu rakyat penasaran.Dalam pidatonya di Istana Negara, Jokowi mendeklarasikan bahwa ibu kota negara baru yang menggantikan Jakarta adalah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur.
Tentu ini adalah pengumuman besar bagi Indonesia. Selain soal urusan kenegaraan, warga Indonesia sudah harus mulai membiasakan menghafal nama ibu kota negara yang baru ini.
Baca juga: Profil Ibu Kota Negara Indonesia yang Baru
Warganet Indonesia pun tak ketinggalan kompak mengomentari keputusan Jokowi ini. Namanya juga netizen, sudah pasti cuitannya unik dan… bikin ngakak!
Di jagat Twitter, tagar #IbuKotaBaru langsung berada di puncak Trending Topic wilayah Indonesia dengan jumlah cuitan mencapai puluhan ribuan twit.
Banyak di antaranya yang langsung mengeluarkan skill baper mereka dengan mengaitkan ke nasib percintaan seperti biasa.
Aku setuju-setuju aja Ibu Kota dipindah. Pindahin Ibuku dan Ibumu keatas pelaminan kita juga aku setuju. #IbuKotaBaru
— Octa Viliyani (@iiOcta) August 26, 2019
⠀ ⠀⠀
— SANDAL JEPIT (@iirman_) August 26, 2019
Biarlah ibu kota pindah ke kalimantan
Asal hatimu ngga terjebak oleh kenangan mantan
⠀
⠀
Ibu kota boleh pindah, tapi Ibu dari anak2 kita nanti harus tetap kamu ya
— Bayu (@bayyers_) August 26, 2019
Ibukota boleh pindah, tapi ibu kamu tetap harus jadi ibu mertua aku #IbuKotaBaru
— yourdailysucks (@rnarveIous) August 26, 2019
Ibukota negara pindah ke kalimantan, kalo ibu kita bisa jadi besan gak ??
— Cangkeman (@5SW88) August 26, 2019
Ibu kota mau pindah tapi tetap aja ibumu ga jadi mertuaku????
— na (@putriqonita05) August 26, 2019
Ada juga yang berkelakar kalau Monumen Nasional alias Monas, bangunan ikonis Jakarta akan dipindahkan ke Kalimantan Timur.
Jika Ibukota jadi dipindahkan kira2 monas di boyong gak ya ?#BUBARKANBANSER #BUBARKANBANSER pic.twitter.com/M8ahcwypsw
— #militansotoy (@abdul_hair) August 26, 2019
Jadi pindah nih? #IbuKotaBaru pic.twitter.com/DFLytLrWhA
— holla, I'm (@indryaniiiklsm_) August 26, 2019
Ada pula yang baper sampai kepikiran mempertanyakan apakah konser-konser akan pindah juga ke Kalimantan Timur setelah selama ini selalu diadakan di Jakarta.
Kalau Ibu Kota pindah, apa venue konser juga bakal ikut-ikutan pindah ke Kalimantan?????????? #IbuKotaBaru
— Els (@heynesa) August 26, 2019
Apakah setelah ibukota pindah, balikpapan akan sering ada konser macam jakarta?
— yuliacucu (@yuccuu) August 26, 2019
Tak lupa netizen yang mempromosikan daerah ibu kota negara yang baru ini bak suasana hutan ala Jurassic Park. Semoga aja adem terus ya, tanpa ada predator pastinya.
waw ternyata saya visioner, sudah bermain di daerah calon ibukota baru. kata siapa Kalimantan terbelakang? silahkan kesini bagi yg penasaran, rasakan melewati jalan2 mulus dgn suasana bak Jurassic Park
— Jako Aprilio Sibuea (@jakoaprilio) August 26, 2019
Sekadar diketahui, ada beberapa alasan ibu kota negara pindah ke Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara.
Pertama, karena risiko bencana sangat minimal. Terutama dari banjir, tsunami, kebakaran hutan dan gempa bumi. Kedua, kondisi di tengah-tengah Indonesia. Selain itu Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara berdekatan dengan kota-kota yang berkembang. Terutama Balikpapan.
Jokowi juga menjelaskan jika negara menyiapkan 180 ribu hektar di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara.