Home
/
Automotive

Berkat Tesla, Elon Musk Jadi Orang Ketujuh Terkaya di Dunia

 Berkat Tesla, Elon Musk Jadi Orang Ketujuh Terkaya di Dunia
Tomy Tresnady12 July 2020
Bagikan :

 Elon Musk (Instagram @elonrmuskk)

Uzone.id - CEO Tesla Elon Musk sekarang ini lebih kaya dari Warren Buffett menurut Bloomberg Billionairs Index. Musk berada di urutan ketujuh orang terkaya di dunia.

Kekayaannya naik lebih dari USD6 miliar pada Jumat (10/7/2020) setelah saham Tesla melonjak 10,8 persen sehingga memecahkan rekor menjai USD1.544 atau sekitar Rp22,4 juta (kurs Rp14.500 per USD1) per sahamnya.

Nilai pasar Tesla saat ini USD286,5 miliar atau sekitar Rp4,155 triliun. Sedangkan Musk punya 20,8 persen saham Tesla dengan nilai di bawah USD60 miliar atau sekitar Rp870,2, menurut Bloomberg yang dilansir CNN.

BACA JUGA: Kawasaki Binter Merzy KZ 200, Koleksi Pak Lurah yang Doyan Riding

Musk juga pemegang saham utama SpaceX dan perusahaan tunneling swasta.

Kekayaan Buffett jatuh minggu ini setelah ia menyumbangkan hampir USD3 miliar atau sekitar Rp43,5 triliun saham Berkshire Hathaway untuk amal.

Itu bagian rencana Buffet untuk memberikan sebagian besar kekayaannya kepada usaha filantropi.

Saham Tesla naik lebih dari 500 persen selama 12 bulan terakhir, melebihi nilai hampir setiap perusaan di S&P 500.

Tesla menjadi perusahaan pembuat mobil listrik paling berharga di bumi ini.

Untuk orang terkaya nomor satu saat ini dipegang oleh CEO Amazon Jeff Bezos dengan nilai kekayaan USD189,2 miliar atau sekitar Rp2.744 triliun.

VIDEO Kawasaki Binter Merzy KZ 200, Koleksi Pak Lurah yang Doyan Riding

populerRelated Article